Dharma Jaya Pastikan Distribusi Subsidi Pangan Murah KJP Tepat Sasaran

Selasa, 10 Oktober 2023 - 21:20 WIB
loading...
Dharma Jaya Pastikan Distribusi Subsidi Pangan Murah KJP Tepat Sasaran
Perumda Dharma Jaya menegaskan komitmennya dalam memastikan distribusi subsidi pangan murah melalui KJP berjalan lancar dan tepat sasaran. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Perumda Dharma Jaya menegaskan komitmennya dalam memastikan distribusi subsidi pangan murah melalui Kartu Jakarta Pintar (KJP) berjalan lancar dan sesuai sasaran. Mereka telah menerapkan berbagai kebijakan untuk mencegah kemungkinan penumpukan antrean di kalangan masyarakat penerima manfaat subsidi pangan murah.

Direktur Utama Perumda Dharma Jaya Raditya Endra Budiman menuturkan langkah-langkah yang diambil perusahaan ini tidak hanya bertujuan menjaga ketertiban dan kenyamanan dalam distribusi pangan murah, tetapi juga memastikan bantuan ini tepat sasaran.

"Dalam upaya menciptakan ketertiban, memberikan kenyamanan dan keamanan, serta distribusi yang tepat sasaran, selama ini kami telah menerapkan beberapa kebijakan yang cukup mumpuni untuk mengantisipasi potensi masalah yang dapat merugikan masyarakat," ujar Raditya, Selasa (10/10/2023).



Salah satu kebijakan yang diterapkan yakni pemberian nomor antrean kepada masyarakat penerima manfaat satu hari sebelum hari pendistribusian. Hal ini bertujuan meminimalkan waktu yang dihabiskan masyarakat dalam antrean saat pengambilan subsidi pangan murah.

Dharma Jaya juga membatasi jumlah masyarakat penerima manfaat hingga 300 orang per hari. Dengan demikian, hal ini dapat mengantisipasi terjadinya antrean saat pengambilan subsidi pangan murah dengan sistem pengambilan nomor antrean sehari sebelumnya.

Artinya, saat pengambilan daging sudah tidak mengantre. Masyarakat sudah bergiliran datang sesuai nomor antrean. Untuk pembatasan jumlah penerima bukan karena stok barang yang tidak mencukupi melainkan lebih pada menjaga ketertiban.

"Bayangkan jika dalam sehari ada 1.000 orang yang datang pasti akan sangat ramai. Jadi kami membatasi hanya 300 orang per hari," ucapnya.

Selain itu, Dharma Jaya melibatkan petugas internal dan aparat penegak hukum seperti TNI dan Polri dalam proses distribusi pangan murah bersubsidi di berbagai lokasi, termasuk Cakung, Kapuk, serta Pulogadung.

Selama masyarakat mengantre, Dharma Jaya menyediakan tenda di lokasi pendistribusian untuk melindungi mereka dari panas. Selain itu, air mineral juga disediakan bagi yang membutuhkan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1138 seconds (0.1#10.140)