Masyarakat Bisa Ikut Upacara HUT ke-495 Jakarta Lewat Gadget

Rabu, 22 Juni 2022 - 08:39 WIB
98 Abang None yang berpakaian khas Betawi beserta ratusan jajaran pegawai di lingkungan Pemprov DKI Jakarta mengikuti upacara HUT ke-495 Jakarta di Monas. Foto: MNC Portal/Carlos
JAKARTA - Sebanyak 98 Abang None yang berpakaian khas Betawi beserta ratusan jajaran pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengikuti upacara HUT ke-495 Jakarta di Monas. Peserta upacara yakni pasukan oranye, pasukan biru, pasukan kuning, pasukan hijau, Satpol PP, Dishub, Damkar, ASN DKI, dan TNI Polri.

Mereka melaksanakan defile dengan masing-masing orang mengibarkan bendera dengan ukuran kecil HUT ke-495 Jakarta saat melintas di depan tenda VVIP tempat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wagub Ahmad Riza Patria beserta pejabat di lingkungan DKI.

Lokasi upacara dilaksanakan di sisi alun-alun Jakarta atau Monas yang berdekatan dengan Parkir IRTI Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (22/6/2022).

Menurut hasil pengamatan MNC Portal di lokasi, para Abang None tersebut sudah hadir di lokasi sejak sekitar Pukul 06.30 WIB.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga didampingi istrinya Fery Haryati. Sedangkan Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria didampingi istri Ellisa Sumarlin. Mereka berdua tiba di lokasi upacara sekitar Pukul 07.17 WIB.



Dalam kegiatan upacara HUT DKI Jakarta ke-495 tersebut juga dihadirkan secara virtual untuk dapat ditonton langsung oleh masyarakat Jakarta melalui gadget mereka.
(mhd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More