Oven Pemanggang Meledak, Pabrik Kerupuk di Bogor Terbakar

Rabu, 10 Maret 2021 - 21:03 WIB
Pabrik kerupuk yang berada di Margajaya, Bogor Barat, Kota Bogor ludes terbakar, Rabu (10/3/2021). Foto: Ist
BOGOR - Pabrik kerupuk yang berada di Margajaya, Bogor Barat, Kota Bogor ludes terbakar , Rabu (10/3/2021). Satu orang mengalami luka bakar di tangan karena berupaya memadamkan api.

Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP Kota Bogor M Ade Nugraha mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Sebanyak 11 unit mobil pemadam kebakaran dari Kota dan Kabupaten Bogor diterjunkan ke lokasi kejadian.

Baca juga: Kebakaran Landa Permukiman Warga di Perbatasan Kota dan Kabupaten Bekasi



Sekitar satu jam lebih api yang melahap beberapa bangunan di pabrik itu akhirnya padam. "Yang terbakar 1 rumah atau sanggar, 2 pabrik dan satu mess karyawan," ujarnya, Rabu (10/3/2021).

Kebakaran diduga berasal dari oven pemanggang kerupuk yang meledak dan merambat ke bangunan lain di area pabrik seluas 2.000 meter. Satu orang yang merupakan anak pemilik pabrik yakni Hendri mengalami luka di bagian tangan.

Baca juga: Warung Tongseng di Pondok Labu Terbakar, 8 Mobil Damkar Dikerahkan
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More