Satgas Lawan Covid-19 DPR Bantu APD 5 RS di Kabupaten Tangerang

Kamis, 23 April 2020 - 11:58 WIB
Satgas Daerah Lawan Covid-19 DPRD Kabupaten Tangerang mendistribusikan sejumlah APD ke 5 Rumah Sakit di wilayah Kabupaten Tangerang, Rabu (22/04/2020). Foto/Dok. SINDOnews
TANGERANG - Satuan Tugas (Satgas) Daerah Lawan Covid-19 DPRD Kabupaten Tangerang mendistribusikan sejumlah Alat Pelindung Diri (APD) ke 5 Rumah Sakit di wilayah Kabupaten Tangerang, Rabu (22/04/2020). Koordinator Satgas Lawan Covid-19 DPRD Kabupaten Tangerang H Astayudin mengatakan, sebanyak lima rumah sakit disambangi oleh pihaknya secara maraton.

"Mendonasikan bantuan APD kepada tenaga medis di lima rumah sakit di Kabupaten Tangerang. Agar para tenaga medis tetap tegar dan tangguh di garda terdepan dalam menanggulangi pasien Covid-19, ” kata H Astayudin, Rabu (22/4/2020).

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang ini mengatakan, pendistribusian APD tersebut merupakan kerja sama dengan Satgas Lawan Covid-19 DPR yang dikomandoi Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad. "Rumah sakit tidak hanya diberikan APD melainkan juga alat rapid test, agar secara cepat dapat melakukan pengecekan kepada warga yang memiliki gejala terinfeksi virus corona,” ucapnya.

Dia menambahkan, lima rumah sakit yang diberikan sejumlah APD, rapid test, kacamata goggles, dan masker medis yakni RSUD Balaraja, RSUD Kabupaten Tangerang, RSUD Pakuhaji, RSU Siloam Kelapa Dua, dan RS Qadr. Penyerahan bantuan kepada lima rumah sakit itu disaksikan Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Melky Laka Lena. "Masing masing rumah sakit medapatkan 1.000 masker medis, 20 kacamata goggles, 40 set alat rapid test serta 50 baju APD,” ungkapnya.

Dirut RSUD Kabupaten Tangerang, drg Naniek Isnaini, MKes mengapresiasi langkah Satgas Lawan Covid-19 DPR. "Terima kasih atas bantuan APD dan rapid test. Donasi ini akan membuat kami merasa aman dalam melayani pasien Covid-19," katanya.
(poe)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More