Anies 5 Tahun Pimpin Jakarta: Pahit Manis Majukan Kota Bahagiakan Warganya

Sabtu, 15 Oktober 2022 - 06:03 WIB
Di tengah kesendirian, Anies harus menghadapi Covid-19 yang merebak di Jakarta dan mewabah di Indonesia umumnya. Sedari awal, Anies dan Pemprov DKI Jakarta berupaya transparan dan mematuhi SOP penanganan Covid-19.

"Kita transparan dan tidak menutup-nutupi kenyataan apapun yang terjadi di kota ini," ucapnya, Jumat (14/10/2022).

Baca juga: Anies Pamer Kemesraan dengan Pimpinan Partai Politik di Formula E

Pemprov DKI selalu menampilkan data apa adanya, termasuk jika ada peningkatan penularan maupun tingkat kematian. "Kita menunjukkan komitmen tinggi dalam menangani itu semua," kata mantan Mendikbud itu.

Bahkan, pihaknya melakukan beberapa mitigasi dengan membentuk Tim Tanggap Covid-19, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), PSBB Darurat, hingga Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Kemudian, percepatan program vaksinasi Covid-19 di Jakarta dengan dibantu TNI dan Polri serta stakeholder terkait.

Dapat Jodoh: Ahmad Riza Patria

Di saat kondisi masih pandemi Covid-19 dan nyaris 2 tahun memimpin Jakarta akhirnya Anies mendapat pendamping. Tepat 15 April 2020, Ahmad Riza Patria (Ariza) dilantik sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta oleh Presiden Jokowi.

Ariza yang merupakan politikus Partai Gerindra mendampingi Anies hingga akhir masa jabatan pada Minggu 16 Oktober 2022.

Ariza terpilih sebagai Wagub DKI setelah DPRD DKI melakukan voting. Ariza meraih 81 suara mengalahkan pesaingnya Nurmansjah Lubis yang hanya mengantongi 17 suara.



Anies Baswedan-Ahmad Riza Patria. Foto: Dok SINDOnews

Ariza langsung bekerja yang langkah pertamanya menangani krisis akibat Covid-19. Anies-Ariza bahu-membahu melawan ganasnya virus Corona dengan mengedepankan tiga prinsip penanganan Covid-19.

Pertama, transparansi data; kedua, berkolaborasi dengan berbagai pihak; dan ketiga, menggunakan ilmu pengetahuan dan sains sebagai rujukan pengambilan keputusan dan kebijakan penanganan Covid-19.

Meski saat itu dilanda Covid-19 dan mengalami perlambatan di sektor ekonomi, Anies tetap melanjutkan proyek pembangunan fenomenal di antaranya Jakarta International Stadium (JIS) dan Sirkuit Formula E Ancol.

Mahakarya Anies

Selain JIS dan Sirkuit Formula E Ancol sebagai mahakarya Anies selama 5 tahun memimpin Jakarta, ada juga proyek fenomenal lainnya yakni Rumah Susun Kampung Akuarium, Tebet Eco Park, Flyover Tapal Kuda Lenteng Agung, Jalur Sepeda Sudirman-Bundaran HI.

Terhadap JIS, Anies mengatakan, pembangunan stadion kebanggaan warga Jakarta ini dikerjakan anak-anak bangsa. “JIS dibangun dari keringat orang Indonesia yang dilahirkan dari rahim-rahim ibu orang Indonesia," ujarnya.



Jakarta International Stadium (JIS). Foto: Dok SINDOnews

Menjelang lengser, Anies juga meresmikan sejumlah pembangunan seperti Taman Makam Tokoh Bangsa, 100 Taman Maju Bersama (TMB), Revitalisasi Pelabuhan Muara Angke, Rusun Polri Menteng, Relokasi Tugu 66, Kampung Gembira Gembrong, dan bangunan lainnya.

“Pandemi lewat, mulai masa panen. Mari kita lihat satu-satu yang dihasilkan. Alhamdulillah dua minggu terakhir ini saya selalu hadir di berbagai forum," kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (14/10/2022).

Menurut dia, pencapaiannya ini sangat sulit diberitahu kepada khalayak publik lantaran dirinya selalu kekurangan waktu saat menjelaskan seberapa banyak pencapaian tersebut.

Beberapa pencapaian itu seperti kemajuan transportasi publik, taman baru, inovasi perpajakan, pendidikan, kegiatan seni budaya, hingga bantuan sosial terhadap masyarakat.

Di penghujung masa jabatannya Anies juga menerima penghargaan dari Pemerintah Singapura yakni anugerah Lee Kuan Yew Exchange Fellow ke-72. Penghargaan sebelumnya yang diraih seperti Heroes 2021 (Penghargaan untuk 21 tokoh dunia yang mampu mengembangkan sistem transportasi urban berkelanjutan) dan Juara Sustainable Transport Award 2021 atas pengembangan Program Integrasi Antarmoda Transportasi Publik.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More