Sambut Jakarta Hajatan, Pemkot Jakut Targetkan Bebas Genangan di Jalan RE Martadinata

Senin, 30 Mei 2022 - 11:59 WIB
Pemkot Jakarta Utara menargetkan bebas genangan di Jalan RE Martadinata dalam rangka menyambut Jakarta Hajatan. Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
JAKARTA - Pemkot Jakarta Utara menargetkan bebas genangan di Jalan RE Martadinata dalam rangka menyambut Jakarta Hajatan. Upaya ini dilakukan dengan kerja bakti massal mengerahkan ratusan petugas gabungan.

"Sedimen lumpur saluran air kita keruk untuk mengurangi genangan yang kerap timbul di sepanjang Jalan RE Martadinata," kata Pelaksana tugas (Plt) Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Kota Jakarta Utara Ardan Solihin, Senin (30/5/2022).

Baca juga: Temukan Genangan atau Banjir di Jakarta, Ini Saran Anies



Pengerukan sedimen lumpur dengan lebar saluran air rata-rata hanya berkisar 1,5 meter tersebut dilakukan secara manual. Hal ini juga diikuti penopingan pohon rindang dan pengecatan kanstin sepanjang Jalan RE Martadinata.

"Jadi ini upaya beautifikasi sekaligus kita upayakan Jalan RE Martadinata bebas genangan saat hujan," ucapnya.

Terkait pembuatan mural di tembok pembatas sepanjang Jalan RE Martadinata, Ardan memastikan masih terus dikerjakan dan ditargetkan rampung awal Juni 2022 sebelum HUT Ke-495 Jakarta. "Mural dikerjakan sekelompok masyarakat dibantu petugas PPSU dari 31 kelurahan di Jakarta Utara. Kami targetkan rampung 1 Juni 2022," katanya.

Baca juga: Jalanan Jakarta Selatan Dikepung Genangan, Lalu Lintas Macet Parah
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More