Macet Selama Pandemi, FAKTA: Tidak Seimbang Supply and Demand

Senin, 03 Agustus 2020 - 11:00 WIB
Tigor menegaskan, penerapan ganjil genap ini kemungkinan akan menimbulkan area baru penyebaran Covid 19 seperti di angkutan umum atau sarana publik lainnya. Apalagi saat ini didapatkan bahwa di perkantoran di Jakarta menjadi area baru penyebaran Covid-19.

"Berarti memang telah terjadi pelanggaran kapasitas pekerja dan waktu kerja di perkantoran di Jakarta Jadi sebaiknya pemberlakukan Ganjil Genap tidak dilakukan pada masa pandemi Covid 19 seperti sekarang ini," tegasnya.

Seharusnya yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta adalah mempersiapkan, mengawasi dan meyakinkan dengan sungguh masyarakat bahwa fasilitas layanan angkutan saat pandemi Covid 19 ini benar-benar sehat.

"Mempersiapkan peningkatan dan akses pada layanan angkutan umum. Melakukan pengawasan dan penegakan secara benar juga konsisten terhadap pelaksanaan kapasitas serta jadwal kerja dan menerapkan protokol kesehatan di perkantoran dan perusahaan yang ada di Jakarta," tutupnya.
(mhd)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More