Buka Cabang di GDC, Satu Dental Ingin Kesehatan Gigi Masyarakat Terjaga

Kamis, 06 Juni 2024 - 10:06 WIB
loading...
Buka Cabang di GDC, Satu Dental Ingin Kesehatan Gigi Masyarakat Terjaga
Satu Dental, the fastest growing dental chain di Indonesia, meresmikan pembukaan cabang ke-36 yang berlokasi di Grand Depok City (GDC), Kamis (6/6/2024). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Satu Dental, the fastest growing dental chain di Indonesia, meresmikan pembukaan cabang ke-36 yang berlokasi di Grand Depok City (GDC). Acara ini dihadiri oleh para influencer, mitra dokter, dan juga para pasien setia Satu Dental.

Rangkaian acara dimulai dengan ceremonial ribbon cutting, pelepasan balon, dan dilanjutkan dengan clinic tour untuk memperkenalkan fasilitas dan layanan terbaru. Pembukaan klinik baru di GDC ini menjadi bagian dari dedikasi terhadap perluasan jangkauan pelayanan kesehatan gigi di Indonesia.

Chief of Dentist Officer Satu Dental, drg Ivan Hadiutomo mengungkapkan, pihaknya juga telah berhasil melebarkan sayapnya di Surabaya dengan membuka tiga cabang baru. Kontribusi ini didorong oleh semangat untuk mengatasi permasalahan kesehatan gigi dan mulut yang dihadapi masyarakat.

Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, sekitar 57,6 persen penduduk Indonesia memiliki masalah kesehatan gigi dan mulut, namun sayangnya tidak diimbangi dengan jumlah klinik gigi yang memadai.

"Kami termotivasi untuk menjadikan Satu Dental sebagai One Stop Dental Solution yang dekat dan mudah dijangkau oleh masyarakat. Begitu pun dengan pelayanan, kami juga terus berusaha untuk memberikan perawatan yang terpercaya dan berkualitas dengan bahan dan teknologi yang sudah berstandar internasional," kata Ivan, Kamis (6/6/2024).

Pembukaan klinik baru di Grand Depok City diharapkan dapat menjadi klinik gigi pilihan bagi warga Depok untuk melayani kebutuhan perawatan gigi baik dewasa maupun anak-anak.

"Bagi kami, merawat gigi anak sejak dini merupakan investasi terbaik untuk kesehatan jangka panjang mereka. Kami pun memahami, mengajak anak untuk menjaga kesehatan gigi bukan hal yang mudah. Oleh karena itu, Satu Dental juga menyediakan pelayanan yang kids friendly dengan fasilitas seperti kids corner serta dokter dan staff yang sudah berpengalaman dalam menangani Si Kecil," jelas Ivan Hadiutomo.

Dijelaskan Ivan, pihaknya memiliki tim dokter yang profesional dan berpengalaman, serta diperlengkapi dengan teknologi canggih.

"Klinik gigi Satu Dental menawarkan berbagai perawatan gigi dengan dokter gigi umum dan spesialis serta memastikan setiap pasien mendapatkan perawatan terbaik sesuai kebutuhannya," tutupnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1158 seconds (0.1#10.140)
pixels