KNKT: Investigasi Kecelakaan Maut Bus SMK Lingga Kencana Masih Proses Pengumpulan Fakta

Senin, 13 Mei 2024 - 11:12 WIB
loading...
KNKT: Investigasi Kecelakaan Maut Bus SMK Lingga Kencana Masih Proses Pengumpulan Fakta
Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) menurunkan tim investigasi untuk mengusut kecelakaan bus pengangkut siswa SMK Lingga Kencana di Ciater, Subang, Jawa Barat. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) menurunkan tim investigasi untuk mengusut kecelakaan bus pengangkut siswa SMK Lingga Kencana di Ciater, Subang, Jawa Barat. Investigasi kecelakaan ini masih dalam proses pengumpulan fakta di lapangan.

"Untuk saat ini, tim investigasi masih dalam proses pengumpulan fakta di lapangan," ujar Humas KNKT Anggo Anurogo, Senin (13/5/2024).



Anggo menegaskan hingga saat ini KNKT belum mengeluarkan informasi apa pun terkait dugaan kecelakaan. Ia pun meminta masyarakat untuk menunggu.

"Sampai saat ini belum mengeluarkan rilis terkait dugaan atau temuan terkait kejadian tersebut," tambahnya.

Sebelumnya, kecelakaan maut terjadi melibatkan bus pariwisata bernomor polisi AD 7524 OG yang mengangkut rombongan siswa dari SMK Lingga Kencana asal Depok. Teriakan penumpang disebut sempat terdengar sebelum kecelakaan itu terjadi.

Adapun kecelakaan itu terjadi tepatnya di kawasan Turunan Ciater di Subang, Jawa Barat pada Sabtu (11/5/2024) malam sekitar pukul 18.00 WIB.

"Terdengar memang sudah pada menjerit penumpangnya, karena mungkin sudah tahu dari sopir informasinya remnya blong, sehingga pas sampai depan masjid ini terjadi benturan," ujar Kepala Dinas Perhubungan Subang, Asep dalam tayangan Breaking News iNews, Sabtu (11/5/2024).

Asep menjelaskan bus itu menabrak setidaknya satu jenis mobil dan sejumlah motor. Namun demikian, ia belum merinci berapa jumlah kendaraan yang ditabrak oleh bus tersebut.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3460 seconds (0.1#10.140)
pixels