Profil AKBP Samian, Peraih Adhi Makayasa 2005 Kini Jadi Anak Buah Kombes Hengki Haryadi

Senin, 18 September 2023 - 09:08 WIB
loading...
Profil AKBP Samian, Peraih Adhi Makayasa 2005 Kini Jadi Anak Buah Kombes Hengki Haryadi
AKBP Samian saat masih menjabat Kapolsek Metro Menteng. Foto: Humas.polri.go.id
A A A
JAKARTA - Peraih Adhi Makayasa 2005 AKBP Samian saat ini menjabat Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya atau menjadi anak buah Direskrimum Kombes Pol Hengki Haryadi . Sebelumnya, Samian menduduki jabatan sebagai Kapolsek Metro Menteng.

Posisi yang ditinggalkan Samian diisi Kompol Irwandhy Idrus yang sebelumnya menjabat Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan.



Samian merupakan perwira menengah Polri yang berpengalaman di bidang reserse. Terbukti dia pernah menjadi Kanit I Subdit V Dittipideksus Bareskrim Polri. Tak hanya itu, dia mencicipi jabatan sebagai Kanit Krimsus Polres Metro Jakarta Timur, Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel), dan Kanit II Subdit II Harda Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Selain Samian, pada mutasi yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto per tanggal 11 Agustus 2023 terdapat beberapa Kapolsek yang bergeser menjadi bawahan Kombes Hengki.

Mereka yakni Kapolsek Cakung Kompol Syarifah Chaira Sukma diangkat sebagai Kanit 5 Subdit 5 Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kapolsek Kemayoran Kompol Ardiansyah saat ini menjabat Kanit 4 Subdit 6 Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kapolsek Pamulang Kompol Fiernando Ardiansyah digeser menjadi Kanit 1 Subdit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya, serta Kapolsek Sukmajaya Kompol Gana Yudha kini menjabat Kanit 4 Subdit 2 Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Mutasi di wilayah hukum Polda Metro Jaya tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Metro Jaya bernomor ST/327/VII/KEP./2023, ST/328/VIIVKEP./2023, dan ST/329/VIl/KEP./2023 yang ditandatangani Karo SDM Polda Metro Jaya Kombes Langgeng Purnomo tertanggal 11 Agustus 2023.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1093 seconds (0.1#10.140)