Mesin Mobil Terbakar, 2 Rumah Makan dan Satu Musala Dilalap si Jago Merah

Senin, 29 Juni 2020 - 12:50 WIB
Petugas pemadam kebakaran melakukan pemadaman api yang membakar satu mobil, dua rumah makan dan satu musala di Cakung, Jakarta Timur.Foto/SINDOnews/Okto Rizki Alpino
JAKARTA - Satu mini bus Daihatsu Luxio dengan nomor polisi B 1894 TOB terbakar di Jalan Raya Penggilingan RT 01/01, Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Senin (29/6/2020). Tak hanya membakar mobil, dua rumah makan dan satu musala juga ludes dilalap si jago merah.

Kasi Operasinal Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 10.32 WIB. Kronologis terbakarnya mini bus tersebut dipicu akibat penyalaan api pada mesin mobil.

"Api dari bagian mesin kemudian menyambar ke bagian seluruh mobil dan akhirnya terjadi perambatan," kata Gatot di Penggilingan, Cakung Barat, Cakung, Jakarta Timur, Senin (29/6/2020). (Baca: Tak Pakai Masker Saat CFD, Pesepeda Terkena Sanksi Sosial dan Denda)

Sebanyak 11 mobil pemadam kebakaran bersama 55 personel dikerahkan untuk memadamkan api. Akibat insiden tersebut kerugian ditaksir mencapai Rp550 juta."Luas 120 meter persegi, awal pemadaman pukul 10.41 WIB dan berkahir pada 11.25 WIB, saat ini pemadaman sudah selesai," ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More