Bakar Sampah Pakai Thinner, Rumah di Bekasi Hangus Terbakar

Jum'at, 20 Agustus 2021 - 11:12 WIB
Petugas Damkar tengah melakukan pendinginan di lokasi kebakaran. Foto: SINDOnews/Abdullah M Surjaya
BEKASI - Sebuah rumah di Perumahan Departemen Pertanian Jalan Jagung Raya RT 05 RW 29No214,Kelurahan Kali Abang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, hangus terbakar . Penyebab kebakaran itu diduga lantaranmem bakar sampah menggunakan thinner.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi Aceng Solahudin mengatakan kejadian kebakaran terjadi pada Kamis 19 Agustus 2021 sekitar pukul 15.51WIB. Petugas mendapatkan laporan adanya kebakaran di lokasi tersebut.

Kemudian dari adanya laporan itu petugas langsung menuju ke lokasi kejadiandenganmengerahkan satu unit mobil pemadam kebakaran. “Menurut informasi yang diterima api membesar karena adanya pekerja bangunan membakar sampah menggunakan thinner,” katanya di Bekasi, Jumat (20/8/2021).

Sehingga, kata dia,api tersebut menyambar ke dalam isi rumah, dan menyebabkan pelebaran kebakaran barang barang yang ada di sekitarnya. Akibat kebakaran itu,1 orang pekerja bangunan yang membakar sampah mengalami luka bakar ringan dan sebanyak 7 orang mengungsi.

“Ada satu orang yang terkena luka-luka, sedangkan tujuh orang lainnya menggungsi,” ungkapnya.



Saat ini, lokasi kebakaran sudah dipastikan aman dan dipasang garis police line. Untuk kerugian ditaksir mencapai puluhan juta.
(mhd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More