Gandeng BEM Nusantara, Gerakan Berbagi Salurkan Bantuan untuk Warga Warakas

Senin, 02 Agustus 2021 - 19:33 WIB
Gerakan Berbagi Untuk Warga bersama BEM Nusantara menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19 di Warakas, Tanjung Priuk, Jakut. Foto: Istimewa
JAKARTA - Gerakan Berbagi Untuk Warga bersama BEM Nusantara menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19 . Bantuan paket sembako itu dibagikan kepada warga Kelurahan Warakas, Kecamatan Tanjung Priuk, Jakarta Utara, Senin (2/8/2021).

Koordinator Pusat BEM Nusantara Dimas Prayoga mengaku senang dirinya bisa terlibat dalam kegiatan positif seperti ini. Dia juga menjelaskan BEM Nusantara berkomitmen untuk terus membantu #gerakanberbagiuntukwarga.

"Biasanya hanya berdagang kecil-kecilan tapi karena pandemi pendapatan saya semakin menurun. Sehari-hari saya mengandalkan bantuan dengan adanya bantuan ini sangat membantu sekali dirumah ini ada anak yatim dan dKoordinatoruafa juga banyak," ujarnya.

Setiap harinya Gerakan Berbagi Untuk Warga menyalurkan sebanyak 150 paket sembako yang berisi kebutuhan sehari-hari warga ke seluruh wilayah Jakarta. Diharapkan bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terdampak COVID-19.
(mhd)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More