Jumlah Pasien Menurun, Ruang Perawatan di RSUD Pasar Rebo Tak Lagi Ramai

Selasa, 27 Juli 2021 - 20:31 WIB
Pemandangan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Rebo, Jakarta Timur, nampak sepi dari biasanya. Foto: SINDOnews/Okto Rizki Alpino
JAKARTA - Pemandangan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pasar Rebo , Jakarta Timur, nampak sepi dari biasanya. Ruang perawatan yang biasanya ramai dipadati pasien Covid-19 sekarang mulai lengang.

Kepala Humas RSUD Pasar Rebo Unjuk Kita Merda mengatakan, jumlah pasien yang dirawat mulai mengalami penurunan sejak pemerintah pusat menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4.

"Pasien Covid-19 kita sudah mulai menurun. Saat ini jumlah pasien Covid-19 yang dirawat ada 125, itu yang termasuk dalam ruang isolasi," kata Unjuk di RSUD Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (27/7/2021).



Dikatakan Unjuk, saat ini ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan tenda-tenda yang dijadikan tempat perawatan pasien Covid-19 tak lagi digunakan. Saat ini, lanjut dia, seluruh pasien Covid-19 yang sedang menjalani perawatan sudah dipindahkan ke kamar perawatan.

"Sebelumnya bisa sampai 200 pasien (dirawat), antrean sampai di tenda, di IGD. Saat ini bisa dilihat di tenda dan di ruang IGD pun sudah kosong. Saat ini semua pasien Covid-19 sudah enggak ada di IGD," ujarnya.

Selain berkurangnya jumlah pasien Covid-19, Unjuk menerangkan, sejak lima hari terakhir terkahir tingkat kematian pasien Covid-19 yang menjalani rawat inap di RSUD Pasar Rebo mengalami juga mengalami penurunan. Biasanya dalam satu hari jumlah pasien Covid-19 yang meninggal mencapai 25 orang, kini sejak 25 Juli 2021 lalu jumlah kematian pasien Covid-19 menurun di bawah 18 orang.

"Hari ini 13. Kita berdoa jangan sampai ada angka kematian ya. Untuk tenaga medis pastilah kami tetap protokol, walaupun beberapa tenaga kesehatan kami masih isoman karena terpapar," tuturnya.
(mhd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More