Pelototin dan Kenali, Ini 4 Maling Motor yang Kerap Beraksi di Cisauk, Pondok Aren, dan Ciputat

Selasa, 26 Januari 2021 - 17:34 WIB
Empat maling motor diamankan personel Satreskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel). Foto: SINDOnews/Hasan Kurniawan
TANGERANG SELATAN - Empat maling motor diamankan personel Satreskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel) . Keempat orang itu, yakni YA alias Noeng (28), MG alias Ijul (22), MAS alias Bejo (27), dan AA (21).



"Dua diantaranya residivis, dan saat dilakukan penangkapan melakukan perlawanan dan diambil tindakan tegas terukur," ujar Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanudin, Selasa (26/1/2021).

Dari keempat tersangka polisi mengamankan 10 motor curian. Dalam aksinya, kawanan pencurian motor ini kerap menyasar wilayah Cisauk, Pondok Aren, dan Ciputat.





Dalam dua tahun terakhir, pelaku diketahui telah melakukan 10 kali pencurian. Hal ini sesuai dengan laporan yang diterima Polres Tangsel. "Selama 2 tahun sementara 10 unit. Hanya motor, tidak ada laporan lain. Dalam aksinya, mereka memakai kunci T," bebernya.

Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Angga Surya Saputra menambahkan, berdasarkan laporan kehilangan motor yang masuk, kawanan pelaku melakukan aksinya di Cisauk 5 kali, Pondok Aren 4 kali, dan Ciputat 1 kali.



"Mereka ditangkap di tempat persembunyian, di wilayah Rumpin, Bogor. Saat akan ditangkap pelaku melakukan perlawanan, hingga membahayakan petugas," paparnya.

Akibat perbuatannya, para pelaku terancam 7 tahun penjara dan dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan. Selanjutnya, pelaku dijebloskan ke dalam ruang tahanan Polres Tangsel.
(thm)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More