Rapid Test di Tanah Abang, Sandi Ingatkan Pentingnya Protokol Kesehatan

Jum'at, 17 Juli 2020 - 17:10 WIB
Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 juga menyediakan 2 unit mobile laboratorium untuk melakukan uji swab test berbasis PCR test. Mobile Lab ini diperuntukan bagi masyarakat yang menunjukan hasil reaktif usai mengikuti rapid test.

Camat Tanah Abang, Yassin Pasaribu mengucapkan terima kasih kepada Relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 atas bantuan penyelenggaraan rapid test massal diiringi swab test dengan mobile PCR test ini. Yassin mengakui upaya pencegahan lewat rapid test ini begitu efektif.

"Saya atas nama pemerintah dan warga masyarakat khususnya Kecamatan Tanah Abang mengucapkan terima kasih khususnya kepada relawan Indonesia Bersatu Lawan Covid-19 yang sudah melaksanakan kegiatan ini," tuturnya.

Yassin mengingatkan kembali soal protokol kesehatan. Menurutnya, meski Tanah Abang sudah masuk dalam zona orange atau kasus positif Covid-19 menurun, masyarakat diharapkan tetap patuh pada aturan pemerintah yaitu protokol kesehatan.

"Meskipun sudah memasuki zona orange, tetapi kami mengimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. Keluarga kita dan seluruh warga masyarakat akan aman. Karena itu yang bisa untuk menahan laju penyebaran Covid-19," jelasnya.
(poe)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More