KAI Bongkar Paksa 120 Bangunan Liar di Gunung Antang yang Dijadikan Tempat Prostitusi dan Judi

Selasa, 30 Agustus 2022 - 12:46 WIB
loading...
KAI Bongkar Paksa 120 Bangunan Liar di Gunung Antang yang Dijadikan Tempat Prostitusi dan Judi
Bangunan liar di kawasan Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur, akhirnya dibongkar paksa PT Kereta Api Indonesia (KAI), Selasa (30/8/2022) pagi. Foto: MPI/Muhammad Farhan
A A A
JAKARTA - Bangunan liar di kawasan Gunung Antang, Matraman, Jakarta Timur, akhirnya dibongkar paksa PT Kereta Api Indonesia (KAI), Selasa (30/8/2022) pagi. KAI mencatat terdapat 120 bangunan liar yang dibongkar paksa lantaran tidak mengindahkan imbauan sebelumnya.



Kepala Humas PT KAI Daop 1 Eva Chairunisa mengungkapkan, pembongkaran bangunan liar tersebut dilakukan dengan berkolaborasi bersama aparat dan stakeholders terkait di wilayah Kota Jakarta Timur.

KAI Bongkar Paksa 120 Bangunan Liar di Gunung Antang yang Dijadikan Tempat Prostitusi dan Judi


"Hari ini dilakukan penertiban dimana kami dibantu oleh pihak kepolisian, TNI, dan pemerintah Kota Jakarta Timur beserta jajaran," ujar Eva di lokasi.



Pembongkaran bangunan dilakukan lantaran ditengarai dijadikan sebagai tempat lokalisasi dan judi. KAI menggunakan alat berat untuk melakukan pembongkaran pada sejumlah bangunan bertingkat.

KAI Bongkar Paksa 120 Bangunan Liar di Gunung Antang yang Dijadikan Tempat Prostitusi dan Judi


Pembongkaran bangunan dimulai pukul pukul 09.00 WIB dan selesai sekitar pukul 11.35 WIB.

"Secara keseluruhan di area Gunung Antang ini ada 120 bangunan liar yang sudah kita data, dan terletak di lahan seluas 2.500 meter persegi. Untuk hari ini kita akan tuntaskan keseluruhan penertiban," Sebut Eva.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1523 seconds (0.1#10.140)