Buntut Siswa Lomba Ganti Seragam, Kasek SDN Uwung Jaya Tangerang Terancam Dirotasi

Kamis, 14 Juli 2022 - 18:50 WIB
loading...
Buntut Siswa Lomba Ganti Seragam, Kasek SDN Uwung Jaya Tangerang Terancam Dirotasi
Disdik mengecam aksi lomba ganti seragam yang diselenggarakan SDN Uwung Jaya, Kota Tangerang, Senin (11/7/2022). Akibatnya kepala sekolah terancam dirotasi. Foto: ANTARA FOTO/Fauzan/YU
A A A
TANGERANG - Dinas Pendidikan (Disdik) mengecam keras aksi lomba ganti seragam yang diselenggarakan SDN Uwung Jaya, Kota Tangerang, Senin (11/7/2022). Akibatnya kepala sekolah (kasek) terancam dirotasi.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaludin mengaku telah menegur kepala sekolah SDN Uwung Jaya. Bahkan, ia tak segan-segan memberikan sanksi berupa rotasi jika masih mengulangi.



“Teguran keras. Artinya tidak boleh mengulangi lagi. Nanti ke depan bisa saja rotasi atau apa bagian dari teguran,” paparnya saat dihubungi, Kamis (14/7/2022).

Dari kejadian ini, dia menegaskan baik untuk sekolah SDN Uwung Jaya maupun sekolah-sekolah lainnya, untuk menghindari kegiatan semacam itu. Khususnya dalam masa masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS).

“Sudah ditegur, artinya tidak boleh dilakukan. Kalau teguran enggak mempan, bisa juga rotasi. bisa juga penurunan pangkat,” tegasnya.

Sebagaimana diketahui, MPLS di SD Negeri Uwung Jaya diikuti sebanyak 123 murid baru pada Senin lalu.

Pada pelaksanaannya para murid diminta datang ke sekolah dengan pakaian bebas dari rumah, namun dengan membawa seragam putih merah. Selanjutnya para murid berlomba mengganti baju tersebut di sekolah.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4112 seconds (0.1#10.140)