Pemudik Mulai Ramai Berdatangan di Bandara Soekarno-Hatta

Sabtu, 01 Mei 2021 - 13:42 WIB
loading...
Pemudik Mulai Ramai Berdatangan di Bandara Soekarno-Hatta
Pemudik Lebaran terlihat mulai ramai di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Sabtu (1/5/2021). Foto: SINDOnews/Hasan Kurniawan
A A A
TANGERANG - Pemudik Lebaran 2021 terlihat mulai ramai di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang. Seperti yang terlihat di Terminal Kedatangan Domestik, Terminal 2 D, Sabtu siang ini.

Tampak sejumlah pemudik sudah mulai berdatangan. Salah satunya Yanto (60). Dia akan mudik bersama rombongan dari Kalimantan Barat. Dia berangkat dengan menggunakan maskapai Lion Air bersama sekitar 17 orang rekannya.



"Mudik ke Cilacap dari Kalimantan Barat. Pesawat transit di Terminal 2 Bandara Soetta. Berangkat dari Kalimantan Barat jam 10, sampai sini jam 11 lewat," kata Yanto, Sabtu (1/5/2021).

Tahun lalu dirinya tidak bisa pulang karena tidak mendapatkan izin. Alhasil, dia menjalani Lebaran di rantau. Padahal, sebelum pandemi Covid-19, Yanto mengaku selaku mudik hampir saban tahun. Baru tahun kemarin dia absen.



"Saya rombongan pekerja BPP PT Pondasi Perkasa, bidang pemancangan laut dan dermaga. Banyak, ada 17 orang, nanti sore ada yang berangkat lagi. Intinya dari kantor sudah boleh cuti, kalau tahun kemarin enggak boleh, tahun ini mudik," bebernya.

Yanto sudah tidak sabar bertemu keluarga di Cilacap dan merayakan Lebaran bersama. "Sekarang dipermudah saja, kalau tahun kemarin agak sulit, kantor saja enggak ngizinin karena situasi seperti ini. Syaratnya cuma rapid test saja. Biasanya tiap tahun pulang. Makanya tahun ini, saya izin cuti dua minggu untuk mudik Lebaran," pungkasnya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1034 seconds (0.1#10.140)