Ini Alasan KAI Berlakukan Switch Over 5 di Stasiun Manggarai

Jum'at, 27 Mei 2022 - 21:12 WIB
KAI berlakukan Switch Over 5 di Stasiun Manggarai yang bertujuan untuk keselamatan pengguna KRL Commuter Line. Foto/Dok SINDOnews
JAKARTA - VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba mengatakan bahwa switch over (SO) ke-5 di Stasiun Manggarai bertujuan untuk meningkatkan keselamatan para pengguna Commuter Line. Untuk itu perlu adanya penataan lintas di Stasiun Manggarai.

Sebab, para pengguna Commuter Line yang mencapai 200.000 per hari di Stasiun Manggarai tidak perlu lagi menyeberangi rel kereta api.



”Saat ini pengguna jasa Commuter Line yang akan transit cukup naik atau turun dengan vertikal tanpa harus menyebrangi rel lagi. Jadi ini akan sangat mendukung keselamatan bagi 120-200 ribu pengguna KRL ketika melakukan transit,” kata Anne, Jumat (27/5/2022).

Switch over ini, kata Anne, akan dilakukan pada Jumat (27/5/2022) mulai pukul 20.00 WIB. ”Switch over manggarai ini akan dilakukan mulai pukul 20.00 WIB, puncaknya nanti pukul 00.00 WIB setelah semua kereta berhenti beroperasi,”ucapnya.



Berikut pemberangkatan KRL terakhir khusus Jumat 27 Mei 2022 terkait pekerjaan SO-5 Stasiun Manggarai antara lain:

1. Pemberangkatan KRL D1/12425 Relasi Bogor – Kampung Bandan terakhir pukul 21.15 WIB

2. Pemberangkatan KRLD1/12431 Relasi Bogor – Jakarta Kota terakhir pukul 21.47 WIB

3. Pemberangkatan KRL 1707ARelasi Nambo - Angke terakhir pukul 18.49 WIB
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More