Liburan Panjang Iduladha, 2.785 Wisatawan Kunjungi Monas

Selasa, 18 Juni 2024 - 17:25 WIB
Sebanyak 2.785 wisatawan dalam negeri maupun mancanegara mengunjungi destinasi Monumen Nasional (Monas) pada libur panjang Hari Raya Iduladha 1445 H. Foto/SINDOnews/Selvianus Kopong
JAKARTA - Libur Hari Raya Iduladha 1445 H menjadi salah satu momen untuk mengisi waktu bersama keluarga. Salah satunya mengunjungi destinasi Monumen Nasional (Monas) berada di kawasan Gambir Jakarta Pusat.

Dari data yang diterima SINDOnews, hingga Pukul 13.30 WIB jumlah pengunjung memilih berwisata ke Monas sekitar 2.785 orang baik dari wisatawan dalam negeri maupun mancanegara. Jumlah wisatawan lokal terdiri dari orang dewasa sebanyak 1.747 orang, anak-anak 983 orang, dan untuk wisatawan mancanegara sebanyak 75 orang.



Wisatawan mancanegara itu berasal dari berbagai negara di Eropa, namun wisman ini didominasi oleh warga negara China mencapai 20 orang.

Ririn (30), pengunjung asal Kalideres Jakarta Barat mengaku senang karena kembali berkunjung ke Monas. "Senang banget sih bisa ke sini lagi, Monas ini gampang dikunjungi dan banyak transportasi jadi lebih pilih ke sini kalau liburan," ujar Ririn saat dimintai keterangan di kawasan Monas Jakarta Pusat Selasa (18/6/2024).



Arif (47) pengunjung asal Pulogadung Jakarta Utara memanfaatkan liburan Iduladha untuk memberikan edukasi kepada anak. Salah satunya mengunjungi Monas memiliki nilai-nilai sejarah di dalamnya.

"Ini dalam kegiatan liburan sekolah dan kebetulan dalam rangka mengedukasi pertama ke Kota Tua terus Museum Wayang terus edukasi kedua di Monas tetapi sebelum ke sini istirahat makan siang dulu," jelas Arief.

Selain itu, Arif juga berpendapat bahwa liburan ke Monas memiliki nilai-nilai sejarah ini sangat positif untuk mengedukasi anak-anak sekaligus menghindarkan dari bermain gadget.

"Positif sih menghindari anak-anak bermain gadget. Edukasi tentang alam juga, jadi kegiatan ini sangat positif," pungkasnya.

Untuk saat ini, suasana Monas terlihat ramai lancar dan tidak terjadi kepadatan di sejumlah area Monas. Bahkan di halte tempat menunggu bus masih terlihat lenggang dan tidak terjadi penumpukan.

Meski tak terjadi penumpukan, tiket kereta membawa pengunjung hendak naik ke atas Tugu Monas telah ludes terjual. Hanya tersisa di area dalam Tugu serta pelataran Tugu Monas.

Sementara cuaca di sekitar Monas masih cerah, namun terlihat sedikit mendung. Tepatnya di sisi timur Monas mengarah ke kawasan Senen dan Salemba.
(kri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More