Masinis Commuter Line Itu Terjepit Dalam Posisi Duduk
A
A
A
JAKARTA - Masinis KRL Commuter Line dengan nomor 1156 Gustian yang terjepit di kabin kereta diperkirakan menderita retak atau patah pada tulang kakinya.
"Masinisnya itu saat kejadian dalam posisi duduk. Masinis ini terjepit kursi masinis," ungkap Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Hendro Pandowo di Stasiun, Juanda, Rabu (23/9/2015). Menurut Hendro, tim teknisi dari PT KAI terpaksa melakukan pengelasan terhadap kursi masinis tersebut guna memudahkan proses evakuasi.
"Kemungkinan masinis ini menderita retak atau patah tulang kaki. Korban sudah dievakuasi ke RSPAD Gatot Subroto," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, masinis Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line yang trejepit di kabin berhasil dievakuasi petugas teknisi dari PT KAI. Belum diketahui identitas masinis nahas tersebut.
Pantauan Sindonews, proses evakuasi masinis yang memiliki ciri kepala agak gundul itu memakan waktu sekitar 45 menit. Sejumlah petugas teknisi dari PT KAI terpaksa melakukan pengelasan sejumlah besi di bagian kabin yang menjept tubuh masinis tersebut.
(Baca: Setelah 45 Menit Terjepit Kabin, Masinis Commuter Line Dievakuasi)
"Masinisnya itu saat kejadian dalam posisi duduk. Masinis ini terjepit kursi masinis," ungkap Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Hendro Pandowo di Stasiun, Juanda, Rabu (23/9/2015). Menurut Hendro, tim teknisi dari PT KAI terpaksa melakukan pengelasan terhadap kursi masinis tersebut guna memudahkan proses evakuasi.
"Kemungkinan masinis ini menderita retak atau patah tulang kaki. Korban sudah dievakuasi ke RSPAD Gatot Subroto," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, masinis Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line yang trejepit di kabin berhasil dievakuasi petugas teknisi dari PT KAI. Belum diketahui identitas masinis nahas tersebut.
Pantauan Sindonews, proses evakuasi masinis yang memiliki ciri kepala agak gundul itu memakan waktu sekitar 45 menit. Sejumlah petugas teknisi dari PT KAI terpaksa melakukan pengelasan sejumlah besi di bagian kabin yang menjept tubuh masinis tersebut.
(Baca: Setelah 45 Menit Terjepit Kabin, Masinis Commuter Line Dievakuasi)
(whb)