Viral Penumpang Kereta Siram Kuah Oden ke Petugas Loket di Stasiun Gambir

Kamis, 27 Oktober 2022 - 12:28 WIB
loading...
Viral Penumpang Kereta...
Penumpang kereta siram kuah oden ke petugas loket di Stasiun Gambir. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Baru-baru ini jagat maya dihebohkan dengan unggahan di media sosial yang menarasikan adanya salah seorang penumpang kereta melakukan tindakan tidak terpuji. Yakni, menyiram petugas loket di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat.

Menanggapi hal itu, PT Kereta Api Indonesia (KAI) buka suara. Menurutnya, kejadian tersebut terjadi pada Senin 24 Oktober 2022. Di mana, calon penumpang tidak diizinkan masuk karena belum melakukan vaksinasi secara lengkap.

”Seorang calon penumpang yang menggunakan KA Argo Parahyangan tujuan Bandung tidak dapat melanjutkan proses boarding dan tidak diizinkan naik KA karena belum vaksin ketiga (booster),” kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa, Kamis (27/10/2022).

Saat melalui proses pemeriksaan, lanjut Eva, penumpang yang belum melakukan vaksin booster itu tidak dapat menunjukkan surat keterangan penyebab penumpang tersebut tidak melakukan booster. Sehingga, petugas mengarahkan untuk melakukan pembatalan tiket.

Pada saat di loket pembatalan petugas kembali menjelaskan mekanisme pembatalan dengan baik sesuai SOP namun secara tiba-tiba calon penumpang tersebut dengan sengaja menyiram petugas dengan makanan berkuah. Setelah melakukan perbuatan tersebut penumpang langsung pergi.

Akibatnya, KAI Daop 1 Jakarta mengecam tindakan yang dilakukan oleh oknum penumpang tersebut. Petugas telah menjalankan fungsinya sesuai dengan SOP yang berlaku. ”Kami akan menindak tegas bagi oknum yang melakukan tindakan kekerasan pada petugas,” tegasnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2439 seconds (0.1#10.140)