Polisi Tangkap Pelaku Curanmor dengan Modus Motor Mogok di Kalideres

Jum'at, 14 Oktober 2022 - 16:51 WIB
loading...
Polisi Tangkap Pelaku...
Polisi tangkap empat pelaku curanmor dengan modus motor mogok di Kalideres, Jakarta Barat. Foto: MPI/Dimas Choirul
A A A
JAKARTA - Polisi menangkap empat tersangka pencurian sepeda motor di kawasan Kalideres, Jakarta Barat. Pelaku menggunakan modus menipu korban dengan meminta pertolongan karena motornya mogok .

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Haris Kurniawan mengatakan, keempat tersangka yang ditangkap berinisial M alias Acil, MI alias Nopi, HH alias Heri, dan BA alias Ade di wilayah Tangerang. Salah satu tersangka berperan sebagai perantara yang menjual motor hasil curian.

"Hari ini mengamankan empat orang, perannya tiga orang yang di dalam video (eksekusi) kemudian satu orang lainnya sebagai perantara yang menjual kendaraan korban," terangnya kepada wartawan saat konferensi pers, Jumat (14/10/2022).

Haris mengatakan, keempat tersangka merupakan pengangguran. Pada saat melakukan aksinya, mereka sedang terpengaruh narkotika jenis sabu.

"Menurut pengakuan mereka, kendaraan korban yang dijual hasilnya digunakan untuk membeli narkotika jenis sabu," jelasnya

Haris menjelaskan, keempat tersangka mengaku baru pertama kali melakukan aksi kejahatan dengan modus motor mogok tersebut. Barang bukti yang diamankan yakni satu unit motor para pelaku yang digunakan saat beraksi. Mereka menjual motor tersebut seharga Rp900.000.

"Mereka incar korban random saja. Siapa yang dikira lemah dan kebetulan saat kejadian korban yang berusaha menolong para tersangka menyetut motor," bebernya.



Akibat perbuatannya, para tersangka dijerat dengan Pasal 372 KUHP dan atau Pasal 378 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal empat tahun penjara.

Sebelumnya, aksi pencurian sepeda motor (curanmor) terjadi di kawasan Citra 2, Kalideres, Jakarta Barat. Dalam aksinya, pelaku menipu korbannya dengan berpura-pura motornya mogok lalu meminta pertolongan.

Kejadian penipuan dengan modus baru tersebut diketahui melalui sebuah unggahan postingan akun instagram @lensa_berita_jakarta pada Rabu (12/10/2022).

"Telah terjadi pembegalan motor bermodus mogok, lokasi Citra 2 Jakarta Barat," tulisnya dalam caption dikutip, Kamis 13 Oktober 2022.

Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar mengatakan, kejadian bermula ketika korban hendak menolong pelaku yang berjumlah tiga orang dengan berboncengan sepeda motor.

"Terduga pelaku ini berboncengan tiga bawa motor pura-pura mogok. Nah korban waktu itu hendak menolong," tutur Syafri.

Satu pelaku lalu menaiki motor bersama korban. Sementara dua pelaku lain berboncengan sepeda motor dengan kendaraan yang mereka bawa.

Lebih lanjut, korban menyetut motor pelaku hingga ke kawasan Semanan, Kalideres. Setibanya di Semanan, pelaku kemudian menyuruh korban untuk berhenti dengan alasan ingin mengambil uang ke ATM.

"Namun ternyata pelaku enggak balik-balik lagi," ujar Syafri.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2260 seconds (0.1#10.140)