Siang Ini Jalur Puncak Bogor One Way Arah Jakarta

Minggu, 15 Mei 2022 - 13:17 WIB
loading...
Siang Ini Jalur Puncak Bogor One Way Arah Jakarta
Satlantas Polres Bogor memberlakukan sistem one way arah Jakarta. Foto/MPI/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor siang ini sedang diberlakukan one way arah Jakarta. Kendaraan yang akan menuju kawasan Puncak sementara waktu sudah tidak bisa melintas.

Pantauan SINDOnews di Simpang Gadog, sistem one way tersebut dimulai sekira pukul 12.30 WIB. Proses oneway ditandai dengan pendorongan kendaraan terakhir dari arah Exit GT Ciawi menuju Puncak oleh mobil patroli Satlantas Polres Bogor.

Kemudian, petugas lainnya mulai menutup akses jalan menuju kawasan Puncak dengan water barrier. Dengan begitu, kendaraan roda empat atau lebih sudah tidak bisa lagi berjalan menuju Puncak. Baca juga: Jelang Waisak, Begini Kondisi Lalu Lintas Jalur Puncak Bogor

”Kita antisipasi yang menginap kemarin chek out jam 13.00 WIB kita oneway ke arah Jakarta,” kata KBO Satlantas Polres Bogor Iptu Ketut Laswarjana kepada wartawan di Simpang Gadog, Minggu (15/5/2022).



Ketut menambahkan, volume kendaraan di Jalur Puncak hari ini memang cukup meningkat. Tetapi, masih lebih ramai pada Sabtu 14 Mei 2022 kemarin.

”Untuk situasi arus hari ini seperti yang terlihat (pagi) tadi oneway ke arah Puncak memang ada peningkatan arus. Tapi dibandingkan hari Sabtu kemarin ada penurunan 10 persen,” pungkasnya.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.3126 seconds (0.1#10.140)