Kecelakaan Beruntun di Ciampea Bogor, 3 Orang Terluka

Kamis, 18 April 2024 - 19:17 WIB
loading...
Kecelakaan Beruntun...
Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Ciampea, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor. Foto/Ilustrasi/Dok SINDOnews
A A A
BOGOR - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Raya Ciampea, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor. Tiga orang mengalami luka-luka dalam peristiwa ini.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor Ipda Ferdhyan mengatakan kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Awalnya, terdapat mobil Daihatsu Sigra yang bergerak dari arah Cibungbulang menuju Bogor.

"Setibanya di TKP bergerak ke kanan mendahului kendaraan minibus nomor polisi tidak diketahui (melanjutkan perjalanan)," kata Ferdhyan dalam keterangannya, Kamis (18/4/2024).



Mobil tersebut pun menabrak bagian samping kanan belakang angkot di depannya. Mobil angkot terdorong sehingga menabrak motor Yamaha Xride di depannya dan posisi terakhir angkot terguling miring.

"Dan terjadi kecelakaan lalu lintas," jelasnya.

Terdapat tiga orang yakni pengemudi angkot dan penumpang serta pemotor mengalami luka-luka. "Kerugian materi Rp7 juta," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1509 seconds (0.1#10.140)