Sosok Benny Alamsyah, Mantan Kapolsek Kebayoran Baru Pernah Foto Bareng Vitalia Sesha

Selasa, 21 Desember 2021 - 16:27 WIB
loading...
Sosok Benny Alamsyah, Mantan Kapolsek Kebayoran Baru Pernah Foto Bareng Vitalia Sesha
AKBP Benny Alamsyah, mantan Kapolsek Metro Kebayoran Baru menggugat Kapolri dan Kapolda Metro Jaya ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) lantaran tak terima dipecat gara-gara kasus narkoba. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - AKBP Benny Alamsyah, mantan Kapolsek Metro Kebayoran Baru menggugat Kapolri dan Kapolda Metro Jaya ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) lantaran tak terima dipecat gara-gara kasus narkoba. Benny juga pernah ditegur Kapolda Metro Jaya saat itu Irjen Pol Tito Karnavian pada tahun 2015 karena foto bareng dengan artis Vitalia Sesha .

Benny yang ketika itu berpangkat Kompol tampak duduk di samping Vitalia Sesha dengan seragamnya kemudian tangan kanan menjulur di atas bangku tempat Vitalia Sesha duduk. Padahal, Vitalia baru saja ditangkap dalam kasus narkoba di kamar 657 Hotel Mercure, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Sabtu 11 Juli 2015.
Baca juga: Kronologi Pemecatan AKBP Benny Alamsyah yang Gugat Kapolri dan Kapolda

Atas aksinya ini, Benny dianggap memberikan keistimewaan kepada Vitalia Sesha yang tengah terlibat kasus narkoba.

Terkait kasus narkoba yang berujung pemecatan, Benny telah melayangkan gugatan pada Senin 20 Desember 2021 di mana gugatannya terdaftar dengan nomor 286/G/2021/PTUN.JKT. Dalam gugatannya itu, dia meminta majelis hakim mengabulkan seluruh gugatannya.
Baca juga: Selain Lucinta Luna, Polres Jakbar juga Limpahkan Kasus Vitalia Sesha

Sekadar mengingatkan, Direktur Regident Korps Lalu Lintas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus yang saat itu menjabat Kabid Humas Polda Metro Jaya mengatakan, Benny dicopot karena kedapatan menggunakan narkoba. Dari hasil pemeriksaan, Benny positif menggunakan sabu. Saat kantornya digeledah, polisi menyita 4 paket sabu di ruangannya di Mapolsek Metro Kebayoran Baru.
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1582 seconds (0.1#10.140)