4 Kasus Bentrok Ormas Vs Debt Collector, Nomor 2 dan 3 Ada Korban Luka di Kedua Pihak

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 12:05 WIB
loading...
4 Kasus Bentrok Ormas...
Bentrokan ormas versus debt collector. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Bentrok ormas versus debt collector kerap meresahkan masyarakat. Biasanya pemicu keributan karena penarikan kendaraan. Kejadian terbaru di Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (19/10/2021) malam hingga diamankannya 13 anggota ormas.

Berikut 4 kasus bentrok ormas versus debt collector yang berhasil dihimpun dari berbagai sumber, Jumat (22/10/2021).
Baca juga: 13 Anggota Ormas Diamankan Buntut Bentrokan dengan Debt Collector di Tangerang

1. Ormas Vs Debt Collector di Karawaci, Kota Tangerang
Bentrokan ormas dan debt collector atau penagih utang terjadi di Jalan Imam Bonjol, Bojong Jaya, Karawaci, Kota Tangerang, Selasa (19/10/2021) malam hingga dini hari. Berdasarkan informasi, bentrok dipicu penarikan mobil oleh anggota ormas. Kemudian, terjadi musyawarah di kantor cabang leasing di Jalan Imam Bonjol, Karawaci. Namun, setibanya di kantor leasing datang kelompok debt collector langsung mencekik anggota ormas hingga terjatuh. Ternyata, kelompok penagih utang tersebut sebelumnya sudah ada perjanjian dengan debitur untuk menyerahkan satu mobil Daihatsu Sirion, tapi mobil itu malah di tangan anggota ormas.
Buntut keributan, ormas dan debt collector terlibat aksi saling serang dengan batu, botol dan senjata tajam. Kelompok debt collector menyerang markas ormas di Neglasari hingga membuat satu orang luka. Serangan tersebut diduga menjadi pemicu kedua kelompok terlibat bentrok di Jalan Imam Bonjol, Bojong Jaya, Karawaci, Kota Tangerang.
Dikabarkan seorang anggota ormas mengalami luka akibat serangan debt collector. Akibat anggotanya terluka, ormas melakukan sweeping di Jalan Imam Bonjol, Kampung Baru hingga Harapan Kita (Harkit).
4 Kasus Bentrok Ormas Vs Debt Collector, Nomor 2 dan 3 Ada Korban Luka di Kedua Pihak

Bentrokan ormas dengan debt collector di Karawaci, Kota Tangerang. Foto: Dok SINDOnews

2. Ormas Vs Debt Collector di Cisaat, Sukabumi
Debt collector dan ormas terlibat keributan di Jalan Raya Sukabumi menuju Bogor tepatnya seberang Indomaret, Desa Cibolangkaler, Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Kamis (16/9/2021). Pemicu keributan saat seorang anggota ormas sedang mengendarai sepeda motor lalu disita oleh debt collector.
Tidak terima motor disita, pemilik motor bersama anggota ormas lain mendatangi debt collector yang sedang minum kopi di warung tepi Jalan Raya Sukabumi menuju Bogor. Kesalahpahaman ini berujung keributan fisik hingga timbul korban luka di kedua belah pihak.
Baca juga: Debt Collector Pinjol Ilegal Sehari Bisa Kirim Teror dan Promosi ke 150.000 Orang

3. Ormas Vs Debt Collector di Tigaraksa, Kabupaten Tangerang
Bentrokan ormas versus debt collector terjadi di Kampung Bugel, Kelurahan Kadu Agung, Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Juli 2020. Dalam kejadian itu, 3 anggota ormas dan satu debt collector mengalami luka.
Kejadian bermula karena ada upaya penarikan paksa yang dilakukan sejumlah debt collector pada satu unit mobil. Saat itu, pemilik mobil meminta keringanan pada pihak debt collector. Namun, keinginannya tak dipenuhi hingga empunya mobil meminta bantuan kepada ormas di Kabupaten Tangerang. Kedua belah pihak terlibat perselisihan hingga terjadi bentrokan yang mengakibatkan korban luka tusuk.

4. Ormas Vs Debt Collector di Pamulang, Tangsel
Bentrokan ormas versus debt collector terjadi di Jalan Raya Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel) pada Juni 2019. Pemicu bentrokan karena penarikan mobil yang diduga milik anggota ormas dengan seragam khas serba hitam oleh pihak eksternal leasing yang diisi oleh kelompok orang Kupang.
Sejumlah orang menggunakan celurit dan golok dalam bentrokan tersebut, bahkan terdengar letusan pistol. Akibat bentrokan, ruko-ruko di sekitar lokasi tutup.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1564 seconds (0.1#10.140)