Tinjau Pembukaan Bioskop di PGC, Sandi dan Ariza Nonton Film James Bond 007

Minggu, 03 Oktober 2021 - 12:38 WIB
loading...
Tinjau Pembukaan Bioskop di PGC, Sandi dan Ariza Nonton Film James Bond 007
Menparekraf Sandiaga Uno bersama Wagub DKI Ahmad Riza Patria (Ariza) meninjau pembukaan bioskop XXI di PGC, Jakarta Timur, Minggu (3/10/2021) sianh. Foto: MNC Portal/Carlos Roy Fajarta
A A A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno bersama Wakil Gubernur (Wagub) DKI Ahmad Riza Patria (Ariza) meninjau pembukaan bioskop XXI di Pusat Grosir Cililitan (PGC), Jakarta Timur, Minggu (3/10/2021). Keduanya ingin memastikan penerapan protokol kesehatan Covid-19.

Pada kesempatan itu, Sandiaga Uno dan Ahmad Riza Patria menyempatkan menonton salah satu sinema yang sedang ditayangkan. Rombongan menonton film action James Bond 007 dengan judul 'No Time To 007 Die'.

Baca Juga: Aktor Daniel Craig Kantongi Rp1,2 Triliun dari Film James Bond

Tinjau Pembukaan Bioskop di PGC, Sandi dan Ariza Nonton Film James Bond 007


Sandiaga dan Ariza tiba di lokasi bioskop lantai 7 PGC sekitar pukul 10.48 WIB. Sandiaga tampak ditemani anak bungsunya, Sulaiman Saladdin Uno. Sementar dari jajaran Pemprov DKI, Ariza tampak didampingi pejabat Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.



Sebelum masuk arena bioskop, Sandiaga dan rombongan menggunakan aplikasi PeduliLindungi yang merupakan salah satu syarat untuk dapat menonton bioskop. Selain itu, pengunjung sudah divaksin Covid-19, menggunakan masker, dan menjaga jarak.

Pantauan MNC Portal, pola tempat duduk di dalam bioskop sudah diatur jaraknya. Pihak pengelola sudah memasang tanda jarak, yakni satu kursi kosong di antara barisan kursi penonton.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1738 seconds (0.1#10.140)