PAUD hingga Perguruan Tinggi di Tangsel Bersiap Lakukan Pembelajaran Tatap Muka

Jum'at, 27 Agustus 2021 - 17:50 WIB
loading...
PAUD hingga Perguruan Tinggi di Tangsel Bersiap Lakukan Pembelajaran Tatap Muka
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
TANGERANG SELATAN - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan mengatakan, pembelajaran tatap muka (PTM) di wilahnya sudah bisa dilakukan untuk semua jenjang, mulai tingkat PAUD, TK, SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi.



Menurut dia, aturan itu telah dituangkan dalam Surat Keputusan Bersama 4 Menteri dan Instruksi Mendagri Nomor 35 Tahun 2021, dimana disebutkan kegiatan pembelajaran secara off line sudah bisa dimulai.

"Dengan catatan, ada persetujuan orang tua, penggunaan protokol kesehatan, kapasitas ruangan maksimal 50%, pembagian kelompok siswa berdasarkan hari, dan lama belajar (maksimal) 4 jam di sekolah," ujarnya, Jumat (27/8/2021).



Pilar menyebut dalam waktu beberapa pekan ke depan, pembelajaran tatap muka di Tangsel sudah bisa dilakukan. Namun, pihak sekolah harus benar-benar mematuhi standar persyaratan yang telah ditentukan.

"Asalkan semua sekolah siap memenuhi standar persyaratan yang diatur Dinas Pendidikan Kota Tangsel. Semoga dengan PTM ini bisa mengembalikan kualitas akademik yang ideal dan terbaik bagi para siswa," tukasnya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1644 seconds (0.1#10.140)