Pemprov DKI Tegaskan Formula E Agenda Lama, Bukan untuk Rayakan HUT Jakarta

Selasa, 10 Agustus 2021 - 05:22 WIB
loading...
Pemprov DKI Tegaskan Formula E Agenda Lama, Bukan untuk Rayakan HUT Jakarta
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyatakan, ajang Formula e digelar Juni 2022 mendatang bukan untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyatakan, ajang Formula E digelar bulan Juni 2022 mendatang bukan untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta, namun ini merupakan salah satu program prioritas DKI Jakarta yang sudah direncakan sejak lama.

Insha Allah dilaksanakan di tahun 2022 kita berharap bisa di bulan juni, kita tunggu saja," ujar Ariza.

Ia menuturkan bahwa diselenggarakannya ajang Formula E akan diumumkan oleh pihak terkait. “Ya kan ulang tahun Jakarta bulan Juni ya, nanti kita tunggu keputusan dari sana, Jakpro dan dinas olahraga yang berkoordinasi denga pihak formula e,” ungkapnya.

Selain itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerbitkan Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 49 Tahun 2021 tentang Penyelesaian Isu Prioritas Daerah Tahun 2021-2022. Ingub tersebut berisi perintah kepada Sekda DKI Jakarta Marullah Matali tentang berbagai program prioritasnya di Ibu Kota.

"Memastikan tercapainya penyelesaian isu prioritas daerah tahun 2021-2022, memimpin dan mengendalikan penyelesaian isu prioritas daerah tahun 2021-2022, memberdayakan seluruh asisten beserta perangkat daerah serta BUMD dan potensi daerah lainnya, dan bertanggung jawab penuh dalam penyelesaian isu prioritas daerah tahun 2021-2022," tulis Anies dalam Ingub 49/21, Senin (9/8/2021).

Ada 28 isu target capaian penyelesaian isu prioritas daerah tahun 2021-2022. Salah satunya adalah penyelenggaraan Formula E.

Selain Formula E, Anies juga memasukkan isu RPJMD, fiskal dan pajak, aset DKI, reformasi perizinan, revisi peraturan mengenai BUMD, RTRW dan RDTR, TOD, Taman Ismail Marzuki, Stadion JIS, pengembangan kawasan.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1153 seconds (0.1#10.140)