Pesawat Sriwijaya Air Hilang Kontak, Basarnas Sebut Masih Diduga

Sabtu, 09 Januari 2021 - 17:39 WIB
loading...
Pesawat Sriwijaya Air...
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA - Pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ182 kehilangan kontak, Sabtu (9/1/2021). Pesawat itu terbang dari Bandara Soetta ke Pontianak.

Basarnas menyebut kejadian tersebut masih diduga, belum bisa dipastikan kebenarannya. Kasubbag Humas Basarnas Yusuf Latif belum bersedia komentara.

"Sementara masih diduga," katanya. (Baca juga: Pesawat Sriwijaya Air Tujuan Pontianak Hilang Kontak)

Peswat itu dikabarkan hilang kontak siang ini. Pesawat itu dikatakan bertipe B737-500. Hingga kini, kata Yusuf, pihaknya masih melakukan penelusuran. Apabila ada informasi terbaru Yusuf segera menyampaika. "Akan kami sampaikan setelah pasti," tukasnya.

Berdasarkan data Flight Radar, Pesawat tersebut hilang kontak tak lama setelah take off dari Bandara Soekarno-Hatta dan tak ada komunikasi saat berada di Perairan Kepulauan Seribu.

Pesawat yang hilang kontak itu berjenis Boeing 737-524. Belum diketahui jumlah penumpang yang diangkut dalam pesawat tersebut. Pesawat tersebut terbang dari Bandara Soetta Tangerang pukul 13.40 WIB.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1483 seconds (0.1#10.140)