Ribuan Massa Akan Jemput Habib Rizieq, Bandara Soetta Siagakan 970 Personel Keamanan Internal

Senin, 09 November 2020 - 13:02 WIB
loading...
Ribuan Massa Akan Jemput Habib Rizieq, Bandara Soetta Siagakan 970 Personel Keamanan Internal
Pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan pengetatan pengamanan di Terminal 3 menjelang kepulangan Habib Rizieq Shihab.Foto/SINDOnews/Ilustrasi.dok
A A A
TANGERANG - Pengelola Bandara Soekarno-Hatta melakukan pengetatan pengamanan di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. Pengamanan tersebut dilakukan bersama TNI, Polri, dan Avsec untuk mengantisipasi keramaian penjemput Habib Rizieq Shihab yang dijadwalkan datang pada Selasa, 10 November 2020 besok pagi.

Pelaksana Tugas Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, Haerul Anwar mengatakan, saat ini PT Angkasa Pura II menurunkan 970 personel untuk mengantisipasi keramaian simpatisan Habib Rizieq. Jumlah tersebut belum ditambah personel dari TNI dan Polresta Bandara Soekarno-Hatta.

"Untuk pengamanan bandara secara prinsip dilakukan instansi terkait, kalau petugas dari Angkasa Pura II ada sebanyak 970 orang namun, kita juga berkolaborasi dengan Polres, Kodim dan BKO," ujar Haerul pada Senin (9/11/2020). (Baca: Habib Rizieq Shihab Pulang, Tak Ada Persiapan Khusus di Bandara Soetta)

Meskipun telah menyiapkan pengamanan, dia mengimbau kepada simpatisan Habib Rizieq untuk datang di titik terakhir kedatangan yakni di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat. Hal ini untuk menghindari kerumunan yang berlebihan seperti yang terjadi pada dua tahun lalu walau sosok Habib Rizieq tidak jadi pulang.

"Kita juga mengimbau kepada para calon penjemput beliau untuk tidak menyambut di dalam bandara. Kita imbau menyambut di titik akhir seperti misalkan di kediaman beliau di Petamburan," imbau Haerul. (Baca: Kepulangan Habib Rizieq Shihab Tidak Berpengaruh Besar terhadap Kekuasaan Jokowi)

Jika tetap ingin menjemput di Bandara Soekarno-Hatta, pihaknya tetap mengimbau untuk mengedepankan protokol kesehatan. Karena, saat ini pandemi Covid-19 masih berlangsung. "Selain itu protokol kesehatan Covid-19 harus tetap dilakukan di terminal, terutama untuk menjaga jarak dan menggunakan masker," kata Haerul mengakhiri.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1899 seconds (0.1#10.140)