Sapi Kabur Masuk Tol Jagorawi, Dilumpuhkan di KM 7

Minggu, 16 Juni 2024 - 15:15 WIB
loading...
Sapi Kabur Masuk Tol Jagorawi, Dilumpuhkan di KM 7
Petugas Jasa Marga berhasil menangkap seekor sapi yang kabur dan masuk Jalan Tol Jagorawi, wilayah Cibubur, Minggu (16/6/2024). FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Seekor sapi kabur dan masuk Jalan Tol Jagorawi , wilayah Cibubur, Minggu (16/6/2024). Sapi itu berhasil ditangkap di KM7 Tol Jagorawi.

Petugas Jasa Marga, Teguh mengatakan, sapi itu mulanya lepas di Jalan Arteri hingga kabur ke Jalan Tol Jagorawi KM 14.

"KM 14 (Tol Jagorawi) awal, dari arteri masuk, ke rumput-rumput , dan seterusnya masih di rumput-rumput, jalur terus sampe KM 7. kita amankan, selesai kita lumpuhkan di km 7," ujar Teguh kepada wartawan.



Dia mengaku sempat mengalami kesulitan dalam mengevakuasi sapi tersebut. Namun dengan bantuan petugas Patroli Jalan Raya (PJR) Tol Jagorawi sapi itu bisa dilumpuhkan.

"Sulit sekali Pak, awalnya sulit sekali tapi lama-lama kita dengan berbagai cara dengan berbagai trik kita alhamdulillah dia ngga bisa bergerak sambil langsung diam," sambungnya.

Selanjutnya sapi itu dibawa dengan menggunakan mobil derek milik Jasa marga. Dia juga menyebut bahwa sapi kabur itu tidak menabrak mobil atau mencelakakan pengendara yang melintas di jalan tol tersebut.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1627 seconds (0.1#10.140)
pixels