PA 212 Apresiasi Gubernur Anies Atas Penutupan Diskotek Old City

Sabtu, 06 April 2019 - 13:38 WIB
PA 212 Apresiasi Gubernur Anies Atas Penutupan Diskotek Old City
PA 212 Apresiasi Gubernur Anies Atas Penutupan Diskotek Old City
A A A
JAKARTA - Koordinator Humas dan Media Persaudaraan Alumni (PA) 212 Habib Novel Bamukmin mengapresiasi langkah tegas Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang telah menutup permanen diskotek Old City, Jakarta Barat.

"Kami mengapresiasi gubernur yang telah dengan berani menutup tempat maksiat. Apalagi sebentar lagi kita umat Islam akan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan," ujar Novel saat dihubungi SINDOnews, Sabtu (6/4/2019).

(Baca juga: Penutupan Permanen Diskotek Old City Dikawal Polisi)


Menurut anggota Lembaga Dakwah FPI itu, warga Jakarta memberikan mandat kepada Anies untuk memberantas maksiat yang ada di Ibu Kota. "Karena sesuai dengan harapan kita umat Islam DKI Jakarta yang memilih Anies untuk mengamanatkan kepada beliau agar juga bisa membangun moral dan Jakarta bahagia warganya selamat imannya," tegasnya.

Dia berharap ke depannya, Anies Baswedan bersama jajaran terus membangun Jakarta dengan baik. "Harapan ke depan agar Bang Anies tetap istiqomah membangun terus dan mengawal moral warganya," tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, pada Kamis 4 April 2019 kemarin, Satpol PP DKI Jakarta menutup secara permanen diskotek Old City setelah dicabutnya Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP) oleh PTSP DKI.

Sekadar informasi, pada Minggu 21 Oktober 2018 tim gabungan BNNP DKI beserta Polda Metro Jaya menggelar razia di Old City. Dari hasil operasi tersebut 52 pengunjung positif menggunakan narkoba. Belum lagi petugas juga menemukan empat butir pil ekstasi di dalam diskotek.

"Ini rangkaian. Kalau sementara kan memungkinkan bisa buka, bisa lanjut bisa tidak. Kalau sementara itu kan bisa dilepas segelnya bisa kalau hasilnya negatif. Hasilnya positif ya kita permanenkan penutupannya," kata Kasatpol PP DKI Jakarta Arifin.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4594 seconds (0.1#10.140)