Kepala Bocil Ini Tersangkut Kaleng Biskuit di Kemayoran, Petugas Damkar Diterjunkan

Rabu, 26 April 2023 - 10:28 WIB
loading...
Kepala Bocil Ini Tersangkut Kaleng Biskuit di Kemayoran, Petugas Damkar Diterjunkan
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Pusat mengevakuasi kaleng biskuit yang tersangkut di kepala seorang bocah di Kemayoran. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Kepala seorang bocah berusia dua tahun tersangkut kaleng biskuit yang dimainkannya di Kemayoran, Jakarta Pusat. Kaleng biskuit berhasil dievakuasi oleh petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Pusat.

Kejadian tak mengenakkan yang dialami bocah ini terjadi di Jalan Kampung Bugis RT 04/04, Cempaka Baru, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Selasa (25/4/2023) pukul 21.10 WIB.

"Sepasang suami dan istri datang ke pos pemadam kebakaran Sektor Kemayoran meminta bantuan petugas penyelamat untuk melepaskan kaleng biskut yang menyangkut di kepala anaknya," ungkap Perwira Piket Suku Dinas PKP Jakarta Pusat, Marwono dalam keterangannya, Rabu (26/4/2023).

Marwono mengatakan, pihaknya kemudian mengerahkan sebanyak tiga personel ke lokasi kejadian untuk menolong bocah tersebut. Saat berupaya mencopot kaleng biskuit, bocah tersebut menangis histeris.

"Si anak ini menangis histeris dan enggak bisa diam," katanya.


Petugas kemudian melubangi bagian belakang kaleng biskuit tersebut dengan alat mini grinder agar udara bisa masuk. Tak butuh waktu lama, kaleng biskuit itu pun berhasil dilepaskan dari kepala bocah tersebut. "Selesai penanganan sekitar pukul 21.35 WIB," ucapnya.

(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3248 seconds (0.1#10.140)