Pria Ngamuk ke Petugas KRL di Stasiun Sudirman karena Tak Terima Ditegur saat Merokok

Kamis, 13 April 2023 - 20:53 WIB
loading...
Pria Ngamuk ke Petugas...
Pria berpostur tinggi dan gempal ngamuk ke petugas KRL Commuter Line di Stasiun Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (13/4/2023). Foto: TikTok
A A A
JAKARTA - Pria berpostur tinggi dan gempal ngamuk ke petugas KRL Commuter Line di Stasiun Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (13/4/2023). Video keributan pria dengan petugas KRL itu viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah pengguna TikTok menunjukkan pria itu sedang membentak petugas. Si pria juga mengeluarkan kata-kata kasar kepada petugas.
Baca juga: Warganet Bongkar Prilaku Pria Mengamuk di Stasiun Manggarai yang Kerap Marah-marah

Manajer External Relations dan Corporate Image Care KAI Leza Arlan membenarkan keributan antara pria tersebut dengan petugas KRL. Keributan lantaran pria yang merupakan penumpang KRL tidak terima ditegur saat kedapatan merokok di area stasiun.

“Terdapat pelanggaran yang dilakukan pengguna yakni merokok di area yang dilarang di stasiun,” ujarnya, Kamis (13/4/2023).

Awalnya si pria ditegur secara persuasif karena tindakannya yang merokok di area stasiun dapat mengganggu kenyamanan penumpang lainnya. “Namun, pengguna mengabaikan teguran sehingga terjadi keributan,” katanya.

Dia mengimbau penumpang KRL bisa mengikuti seluruh aturan yang sudah disiapkan demi menjaga kenyamanan bersama.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2591 seconds (0.1#10.140)