Ini Penampakan Lokasi 2 Mayat Wanita Dicor Semen di Bekasi

Selasa, 28 Februari 2023 - 13:47 WIB
loading...
Ini Penampakan Lokasi 2 Mayat Wanita Dicor Semen di Bekasi
Penampakan lokasi coran dua mayat wanita H (48) dan Y (47) di rumah kontrakan Jalan Nusantara 3, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi. Foto/Istimewa
A A A
BEKASI - Polres Bekasi Kota telah mengevakuasi jasad dua wanita H (48) dan Y (47) yang dicor di rumah kontrakan Jalan Nusantara 3, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi. Pelaku P mengecor dua mayat tersebut di bawah tangga usai membunuh keduanya.

MNC Portal Indonesia mendapati gambar di mana dua jasad itu dicor. Dalam foto diketahui, lokasi tempat pengecoran mayat di bawah tangga rumah kontrakan.

Seperti pengecoran pada umumnya, mayat dua wanita itu ditumpuk dan dicor menggunakan semen, batu kerikil hingga membentuk gundukan setinggi batu bata.

Coran-coran juga memanjang sepanjang orang dewasa jika dibaringkan. Dari foto yang diterima, cor-coran tersebut masih belum rapi dan basah.
Sementara di sisi luar rumah, semen tersisa pun masih juga terlihat. Dalam olah tempat kejadian perkara (TKP) polisi mengamankan sisa semen dan kerikil menjadi barang bukti.

Kapolres Bekasi Kota Kombes Pol Hengki mengatakan, petugas telah menyita barang bukti semen dan kerikil. "Semen yang di depan adalah sisa pembelian pelaku,” kata Hengki, Selasa (28/2/2023).

Tak itu saja polisi juga telah menyita nota pembelian semen tersebut dan lokasi tempat pembelian material bangunan itu.

Sebelumnya, warga di kawasan Bulak Sentul, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi, geger dengan aksi bunuh diri seorang pria yang mengontrak rumah di kawasan tersebut.

Pria itu juga diduga merupakan pelaku pembunuhan terhadap dua wanita. Petugas keamanan setempat Adi mengatakan peristiwa pembunuhan dipicu lantaran pelaku ditagih utang oleh korban.

Korban merupakan wanita yang usianya berkisar 38 dan 40 tahun.“Masalah utang piutang dibunuh dua orang (wanita) dibunuh. Dicor di bawah tangga, dikubur hari Minggu,” kata Adi saat ditemui di lokasi, Selasa (28/2/2023).

(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1379 seconds (0.1#10.140)