Selain Gang Besan Serpong, Ini 5 Penutupan Jalan Akses Warga yang Menghebohkan

Senin, 20 Februari 2023 - 05:31 WIB
loading...
A A A
Data Litbang SINDOnews, selain Gang Besan berikut sejumlah persoalan penutupan akses jalan warga di Jabodetabek yang mendapat sorotan publik, baik yang dilakukan individu maupun lembaga/perusahaan:

1. Penembokan Jalan Dahwa Jatiuwung Tangerang.

Penutup jalan kawasan industri dan permukiman warga di Jalan Raya Dahwa, Kelurahan Manis Jaya, Jatiuwung, Kota Tangerang. Akses jalan ini sudah dipergunakan oleh masyarakat dan perusahaan di kawasan industri sejak puluhan tahun.

Ketua RW 01 Kelurahan Manis Jaya H Ade Supiana mengatakan, lahan Jalan Dahwa sudah lama dihibahkan oleh pemiliknua, sehingga dirawat oleh warga dan beberapa perusahaan. Akan tetapi hendak diambil alih kembali oleh ahli waris.



Tak terima dengan penembokan jalan, sejumlah perusahaan dan tokoh masyarakat setempat memprotes, Kamis (12/1/2023). Satpol PP Kota Tangerang akhirnya membongkar tembok penutup jalan kawasan industri dan permukiman warga yang dilakukan pemilik lahan.

“Jalan ini sudah dihibahkan sejak puluhan tahun lalu, masak sekarang mau ditarik kembali,” kata H Matsali, tokoh masyarakat Jalan Dahwa, Jatiuwung, Kota Tangerang.

2. Warga Tembok Akses Jalan Tetangga di Pulogadung

Kasus penembokan akses jalan tetangga di Pulogadung, Jakarta Timur, sempat viral pada Agustus 2022 lalu. Seorang warga di RT 011/RW 010, Kelurahan Pisangan Timur, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, nekat bertindak konyol dengan membangun tembok sepanjang dua meter di depan rumah tetangga. Alhasil, tetangganya itu tidak memiliki akses jalan.

Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2454 seconds (0.1#10.140)