Pakar Hukum Finsensius Mendrofa Terima Penghargaan Tokoh Kristiani Inspiratif 2022

Sabtu, 14 Januari 2023 - 23:32 WIB
Pakar hukum dan advokat Finsensius Mendrofa mendapatkan penghargaan (award) sebagai Tokoh Kristiani Inspiratif 2022 dari salah satu majalah Kristiani terkemuka. Foto: Ist
JAKARTA - Sebanyak 21 tokoh mendapatkan penghargaan (award) sebagai figur-figur Kristiani Inspiratif 2022 dari salah satu majalah Kristiani terkemuka. Salah satu penerima Award Tokoh Kristiani yakni pakar hukum dan advokat Finsensius Mendrofa.

Penganugerahan Award ini digelar di gedung Sopo Marpingkir HKBP Cakung, Jakarta Timur. Figur terpilih itu di antaranya ada yang berlatar belakang rohaniwan, akademisi, pakar hukum, pimpinan partai politik, wakil rakyat, pimpinan gereja (Teolog), aktivis gereja, pekerja seni, motivator, mantan pejabat, purnawirawan TNI, pengusaha, pimpinan ormas Kristen dan dokter.

Tokoh-tokoh yang ditampilkan ini dikenal karena aktivitasnya yang menginspirasi. Menginspirasi dalam arti bisa mengilhami atau jadi teladan bagi banyak orang.



Mereka punya ide-ide atau pemikiran-pemikiran yang inovatif, punya cerita sukses, mencerahkan, bahkan kontroversial. Sehingga tak jarang jadi pembicaraan publik atau pemberitaan di media.



Finsensius Mendrofa mengaku berterima kasih atas kepercayaan yang memilih dirinya menjadi salah satu Tokoh Kristiani 2022.

"Saya juga tidak lupa berterima kasih kepada orang tua, istri, dan anak saya yang selalu mendukung saya dalam menjalankan profesi advokat ini untuk terus memberikan dampak yang baik bagi masyarakat. Tentunya pemilihan ini saya meyakini didasarkan pada penilaian yang kredibel," kata Doktor Hukum dan pendiri Kantor Hukum Finsensius Mendrofa & Partners ini, Sabtu (14/1/2023).

Berikut daftar 21 Tokoh Kristiani 2022:

1. Lettu (Purn) Ev. Drs. Asikin Baiin, M.M. (Rohaniwan dan mantan perwira Kopassus)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More