Kebakaran Dahsyat Gudang di Muara Baru, Polisi Amankan 2 Orang

Rabu, 04 Januari 2023 - 16:48 WIB
Polisi menyelidiki kebakaran dahsyat yang melanda gudang pengemasan ikan di Pelabuhan Ikan Nizam Zachman, Kawasan Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara, Rabu (4/1/2022). Foto: SINDOnews/Yohannes Tobing
JAKARTA - Polsek Muara Baru menyelidiki kebakaran dahsyat yang melanda gudang pengemasan ikan di Pelabuhan Ikan Nizam Zachman, Kawasan Pelabuhan Muara Baru, Jakarta Utara, Rabu (4/1/2022). Terdapat 2 orang diamankan dari gudang saat kebakaran terjadi.

Kapolsek Kawasan Muara Baru AKP Debby Tri Andrestian menuturkan kebakaran hebat di gudang milik PT Inti Samudra Hasilindo atau dikenal PT Bonekom tidak ada korban jiwa.

Baca juga: Gudang di Muara Baru Terbakar, Kepulan Asap Hitam Ganggu Pernapasan Warga

"Saat api membesar, kondisi gudang cold storage sedang kosong atau tidak ada kegiatan pekerjaan. Saat ini sedang dilakukan pemadaman," ujarnya.

Pihaknya saat ini fokus membantu petugas Sudin Gurlkarmat untuk memadamkan api. "Setelah itu kita lakukan penyelidikan apa penyebab kebakaran. Kita belum bisa menentukan karena penyebab kebakaran yang menentukan hasil laboratorium forensik," ungkapnya.



Menurut Debby, dua orang yang diamankan diduga pencuri kabel dan penyebab kebakaran tersebut. "Mengenai perannya apa, apa yang dilakukan di gudang sedang kita dalami dan diperiksa. Gudang tergenang air dan sudah lama tidak dipakai kemudian keduanya berenang keluar dari dalam gudang," ujarnya.
(jon)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More