Puncak Arus Mudik Lebaran di Bandara Soetta Telah Lewat

Sabtu, 30 April 2022 - 13:26 WIB
Puncak arus mudik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta diprediksi telah berlalu pada Kamis, 28 April 2022. Jumlah penumpang saat itu mencapai 135 ribu orang. Foto: MPI/Dok
TANGERANG - Puncak arus mudik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) diprediksi telah berlalu pada 28-29 April 2022. Jumlah penumpang saat itu mencapai 135 ribu orang.

"Perkiraan puncak arus mudik Lebaran sudah terjadi pada tanggal 28-29 April lalu. Dengan pergerakan penumpang 135 ribu orang dan pesawat menembus 1.040 pergerakan," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, Sabtu (30/4/2022).





Sementara itu, jumlah pergerakan penumpang pada 3 hari menjelang Lebaran naik menjadi 141 ribu penumpang dan pergerakan pesawat mencapai 1.052 penerbangan. Adapun untuk prediksi hari ini sedikit lebih turun dibanding dua hari lalu yang hanya mencapai 132 ribu penumpang.

"Dengan prediksi hari ini yakni pergerakan pesawat sebanyak 903 dan 132 ribu penumpang," kata Awaluddin.



Berdasarkan pantauan langsung di Terminal 1 dan Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, pemudik masih memadati pintu masuk menuju area check in. Meski demikian kepadatan itu hanya terjadi hingga pukul 08.00 WIB dan mulai mengurai menjelang siang hari.

Berdasarkan data yang didapat dari Posko Terpadu Bandara Soetta, sampai dengan pukul 10.00 WIB tercatat ada 343 penerbangan, baik yang berangkat maupun yang tiba. Jumlah penerbangan masih didominasi tujuan domestik dengan jumlah sebanyak 305 penerbangan.

Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta, M. Holik mengatakan bahwa prediksi hari ini total pergerakan pesawat sebanyak 903 penerbangan, dengan jumlah kedatangan 454 dan keberangkatan 449 penebangan.

"Untuk sementara realisasi sampai pukul 10.00 WIB ada 343 penerbangan, dengan rincian 305 domestik dan 38 internasional," ujarnya.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More