Cerita Bintang Hollywood Marilyn Monroe Dilarang Tampil di Menteng

Kamis, 24 Maret 2022 - 06:25 WIB
Bintang Hollywood Marilyn Monroe ternyata pernah dilarang tampil di Menteng, Jakarta Pusat sekitar tahun 1960-an. Foto: Ist
JAKARTA - Bintang Hollywood Marilyn Monroe ternyata pernah dilarang tampil di Menteng sekitar tahun 1960-an. Muda-mudi yang mengelu-elukannya pun kecewa dan dengan berat hati pulang ke rumah.

Begini ceritanya aktris panas Hollywood itu bisa sampai ke Menteng, Jakarta Pusat. Dikisahkan dalam buku Kisah-Kisah Edan Seputar Djakarta Tempo Doeloe karya Zaenuddin HM, pada zaman itu bioskop Menteng, Jalan Cokroaminoto, Jakarta Pusat menjadwalkan akan memutar film Hollywood berjudul The Misfuts yang dibintangi Marilyn Monroe.

Baca juga: Marilyn Monroe Diklaim Dibunuh Karena Mengetahui Keberadaan UFO

Marilyn Monroe, saat itu dikenal sebagai simbol seks Amerika. Poster filmnya pun telah terpasang beberapa hari lalu. Tiket nyaris terjual 90 persen. Namun, mendadak pihak bioskop memasang pengumuman membatalkan pemutaran film tersebut.

Tahun 1960-an memang jumlah film Hollywood membanjiri kota Batavia (Jakarta). Banyak warga menggandrungi film buatan Amerika. Dibanding film Indonesia, kualitas film Amerika jauh lebih bagus, mulai dari akting pemain, gambar, ilustrasi musik, dan ceritanya menarik.



Banyak film Hollywood diputar di bioskop ternama seperti Metropole yang dikenal dengan Megaria Teater, lalu Jakarta Teater, dan Garden Hill Teater di Cikini. Yang paling ngetop masa itu tentu saja bioskop Menteng.

Suatu ketika terjadilah aksi boikot dan pelarangan terhadap film-film produksi Amerika dan Barat. Aksi ini merupakan imbas dari kondisi politik yang berkembang di Tanah Air saat itu.

Aksi dilakukan sebuah gerakan bernama Panitia Aksi Pemboikotan Film Imperialis AS (PAPFIAS). Aksi itu sengaja mengembuskan kebencian terhadap hal apapun yang berbau Amerika Serikat dan negara-negara Barat, terutama produk budaya seperti film.

Nah, pengelola bioskop di kota-kota lain di Indonesia termasuk Jakarta yang sudah memasang poster film-film Hollywood yang akan diputar terpaksa menurunkannya karena takut. Mereka yang membandel, maka bioskopnya diancam dibakar.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More