5 Momen Reuni 212 dari Tahun 2017-2021

Kamis, 02 Desember 2021 - 12:55 WIB
Sejumlah tokoh yang hadir seperti Amien Rais, Anies Baswedan, Ketua Badan Pemenangan Prabowo-Sandi saat itu Djoko Santoso, hingga Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Prabowo yang waktu calon presiden juga hadir dan menyampaikan apresiasinya karena telah diundang panitia. “Saya enggak boleh kampanye. Jadi saya hanya ingin mengatakan terima kasih saya diundang oleh panitia. Ini kehormatan kebanggaan bagi saya," ujar Prabowo, Minggu (12/2/2018).

Selain Prabowo, Habib Rizieq Shihab dari rekaman videonya juga melarang memilih calon presiden dan wakil presiden pendukung penista agama. Seruan yang digaungkan adalah #2019gantipresiden dan meminta umat pilih capres hasil ijtima ulama.

Baca juga: Dibubarkan, Massa Reuni 212: Jangan Bawa Senjata Ini Bukan Perang

3. Reuni 212 Tahun 2019

Reuni 212 Tahun 219 masih tetap berlangsung di Monas dengan tema Munajat dan Maulid Akbar, Reuni Mujahid 212. Kegiatan diisi silaturahmi, zikir, tausiah, dan doa untuk negeri.

Kapolda Metro Jaya saat itu Irjen Pol Gatot Eddy Pramono memperkirakan jumlah peserta mencapai 10 ribu orang, sementara Ketua Persaudaraan Alumni 212 Slamet Ma’arif menargetkan 1 juta orang.

Reuni 212 Tahun 2019 masih konsisten meminta pemulangan Habib Rizieq dari Arab Saudi ke Indonesia karena terganjal proses administrasi. Reuni kali ini tidak dihadiri Prabowo yang ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menteri Pertahanan.

Pada Reuni 212 Tahun 2019 Habib Rizieq menyampaikan pidato lewat rekaman video yang berpesan agar presiden dan wapres baru dapat membangun Indonesia dengan jujur dan amanah.

4. Reuni 212 Tahun 2020

Karena awal wabah Covid-19 Reuni 212 Tahun 2020 digelar secara virtual. Reuni mengusung Spirit 212 Dialog Nasional 100 Ulama dan Tokoh dengan tema Revolusi Akhlak, Solusi untuk Indonesia yang Bermartabat.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More