Anggota TNI Tewas Ditembak di Kafe, Petugas Garnisun Turun ke TKP
Kamis, 25 Februari 2021 - 10:43 WIB
JAKARTA - Seorang anggota TNI ditembak di RM Cafe, ring road, Cengkareng, Jakarta Barat , Kamis (25/2/2021) dini hari. Anggota TNI tewas seusai diberondong oleh pelaku menggunakan senjata api.
Kejadian itu terungkap setelah akun instagram @cetul.22 mempostingnya pagi tadi. Dalam postingan itu terlihat foto seorang anggota Garnisun telah berjaga di lokasi penembakan.
Di situ pula, garis kuning polisi melingkari tanda kejadian perkara. “Korban dunia 3 orang, satu diantaranya anggota TNI AD,” kata dalam caption tulisan. (Baca juga; Kapolres Jakarta Barat Benarkan Ada Tiga Orang Tewas Ditembak )
Informasi yang dihimpun, terungkap bila anggota yang tewas merupakan S (anggota TNI AD), Fery Saut Simanjuntak yang merupakan bartender, dan Manik merupakan kasir. (Baca juga; Tiga Tewas Ditembak di Kafe Jakbar, Satu Korban Anggota TNI AD )
Tak hanya ketiga, manager cafe RM, Hutapea juga terluka dalam kejadian ini. Polisi dari Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat dan Polsek Cengkareng sendiri telah melakukan olah tkp terhadap kejadian itu.
Pemeriksaan awal dengan menyisir lokasi dan memeriksa sejumlah saksi telah dilakukan oleh petugas di lokasi.
Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo membenarkan kejadian itu. Namun, Ady enggan menjabarkan detail terkait peristiwa ini.
“Benar terjadi kasus penembakan yg menyebabkan 3 orang MD. Sementara sedang olah tkp dan pendalaman. Rilis lengkap di polda dan kasus ditangani polda,” ucapnya singkat.
Kejadian itu terungkap setelah akun instagram @cetul.22 mempostingnya pagi tadi. Dalam postingan itu terlihat foto seorang anggota Garnisun telah berjaga di lokasi penembakan.
Di situ pula, garis kuning polisi melingkari tanda kejadian perkara. “Korban dunia 3 orang, satu diantaranya anggota TNI AD,” kata dalam caption tulisan. (Baca juga; Kapolres Jakarta Barat Benarkan Ada Tiga Orang Tewas Ditembak )
Informasi yang dihimpun, terungkap bila anggota yang tewas merupakan S (anggota TNI AD), Fery Saut Simanjuntak yang merupakan bartender, dan Manik merupakan kasir. (Baca juga; Tiga Tewas Ditembak di Kafe Jakbar, Satu Korban Anggota TNI AD )
Tak hanya ketiga, manager cafe RM, Hutapea juga terluka dalam kejadian ini. Polisi dari Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat dan Polsek Cengkareng sendiri telah melakukan olah tkp terhadap kejadian itu.
Pemeriksaan awal dengan menyisir lokasi dan memeriksa sejumlah saksi telah dilakukan oleh petugas di lokasi.
Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo membenarkan kejadian itu. Namun, Ady enggan menjabarkan detail terkait peristiwa ini.
“Benar terjadi kasus penembakan yg menyebabkan 3 orang MD. Sementara sedang olah tkp dan pendalaman. Rilis lengkap di polda dan kasus ditangani polda,” ucapnya singkat.
(wib)
tulis komentar anda