Kedatangan Jokowi, Taman Suropati Rusak

Rabu, 09 Juli 2014 - 12:06 WIB
Kedatangan Jokowi, Taman Suropati Rusak
Kedatangan Jokowi, Taman Suropati Rusak
A A A
JAKARTA - Kedatangan Capres nomor urut 2 Joko Widodo (Jokowi) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 18 atau tepatnya di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat membuat rusak taman tersebut. Pasalnya, masyarakat yang ada di lokasi ingin melihat sosok Jokowi.

"Mau bagaimana lagi , kalau sudah ramai orang apalagi lihat Jokowi pada berebut foto. Jadi menginjak rumput, tapi nati kita rapihin lagi secepatnya," kata salah seorang petugas kebersihan di taman itu kepada Sindonews, Rabu (9/7/2014).

Meski demikian, keindahan taman yang sebelumnya bernama Burgemeester Bisschopplein ini akan dirapihkan kembali setelah adara pencoblosan selesai.

Berdasarkan pantauan Sindonews di lapangan, kerumunan masyarakat itu hendak melihat Capres yang didukung empat partai politik (parpol) tersebut dari dekat. Akibatnya, tanaman yang ada di lokasi terinjak-injak oleh mereka.

Bahkan, mereka seolah cuek dengan keindahan taman tersebut. Masyarakat terus menginjak-injak untuk melihat Jokowi dari dekat tanpa mementingkan tanaman yang ada di sekitar lokasi.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4586 seconds (0.1#10.140)