Lurah Warakas lolos seleksi dengan predikat bagus

Kamis, 13 Juni 2013 - 15:36 WIB
Lurah Warakas lolos...
Lurah Warakas lolos seleksi dengan predikat bagus
A A A
Sindonews.com - Lurah Warakas Mulyadi yang sempat tidak setuju dengan program lelang jabatan, ikut dalam seleksi terbuka lelang jabatan lurah dan camat, pada 7 Mei-15 Juni 2013.

Menurut Untung Leksono, Kabag Penilaian, Biro Pembinaan, Karir, dna SDM Mabes Polri, Lurah Warakas yang ikut dalam tes tersebut lolos seleksi dengan predikat everage atau bagus.

"Iya, cukup baik. Ketika presentasi, penilaiannya cukup baik atau everage," ujar Untung, kepada wartawan, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (13/6/2013).

Sementara itu, untuk materi tes yang diujikan saat seleksi, antara lain psikometri, atau bagian dari tes psikologi, presentasi, Leadership Group Discussion, dan interview.

Untuk itu, lanjutnya Lurah Warakas mampu menyelesaikan semua tes tersebut dengan predikat cukup baik. "Ternyata beliau lulus, karena itu kita jangan underestimate dulu," jelasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6754 seconds (0.1#10.140)