Kurangi Sampah Plastik, Pemkot Jakut Tebar Ratusan Spanduk

Kamis, 20 Juni 2019 - 17:55 WIB
Kurangi Sampah Plastik,...
Kurangi Sampah Plastik, Pemkot Jakut Tebar Ratusan Spanduk
A A A
JAKARTA - Pemkot Jakarta Utara terus berupaya melakukan pengurangan sampah plastik. Selain menyosialisasikan bahaya plastik, ratusan spanduk siap di tebar di sejumlah lokasi perbelanjaan khususnya pasar.

Kasubang Lingkungan Hidup dan Kebersihan Pemkot Jakarta Utara, Imam Prakoso mengatakan, sangat berharap bantuan dari seluruh kepala pasar se-Jakarta Utara untuk melakukan sosialisasi pengurangan pemakaian plastik sekali pakai. “Agar disosialisasikan kepada seluruh pedagang di Pasar Pasar yang berada di bawah naungannya," kata Imam di Ruang Sekko I Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Kamis (20/6/2019).

Imam menginginkan setiap pasar memasang spanduk yang isinya bahaya dari sampah plastik untuk lingkungan. “Bahwa kantong plastik dan styrofoam adalah produk plastik yang paling bermasalah dalam pencemaran lingkungan. Untuk itu diimbau agar masyarakat menggunakan atau membawa tas sebagai wadah barang belanjaannya," ujarnya.

Sementara itu, Manager Area 13 PD Pasar Jaya, Danu sangat berharap bantuan pemerintah untuk juga memberikan sosialisasi kepada produsen plastik yang ada. "Sesuai dengan arahan, kita akan segera melakukan pemasangan spanduk sekaligus sosialisasi kepada pedagang dan pembeli. Tapi kita sangat membutuhkan bantuan sosialisasi kepada produsen. Agar mereka memproduksi plastik ramah lingkungan," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0982 seconds (0.1#10.140)