DKI Sediakan Kebutuhan Dasar Pengungsi Kebakaran Krukut

Rabu, 20 Maret 2019 - 19:12 WIB
DKI Sediakan Kebutuhan...
DKI Sediakan Kebutuhan Dasar Pengungsi Kebakaran Krukut
A A A
JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Lingkungan Hidup melakukan monitoring kepada korban kebakaran di Krukut, Tamansari, Jakarta Barat.

Monitoring yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup yakni terkait kebutuhan pengungsi terhadap air bersih, dapur umur dan kebutuhan dasar pengungsi.

Informasi ini dikutip dari akun Twitter-nya Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BPBD) DKI Jakarta @BPBDJakarta, Rabu (20/3/2019).
"Monitoring pasca kebakaran Kelurahan Krukut, Tamansari, Jakbar masih terus dilakukan. Kondisi pagi ini telah dilakukan pengecekan kebutuhan air bersih pengungsi, dapur umum, kebutuhan dasar semua dalam keadaan terpenuhi," tulis Akun Twitter @BPBDJakarta.

Selain itu, Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Sosial (Dinsos) juga melakukan kegiatan giat psikososial untuk anak-anak korban kebakaran Krukut, Jakarta Barat.
"Dukungan psikososial bersama Psikolog Puskesmas Tamansari dilokasi pengungsian Masjid Al aman, Krukut, Tamansari, Jakbar," tulis akun yang sama.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1305 seconds (0.1#10.140)