Pasar Blok A Terbakar, Pedagang Akan Dapat Dana Bantuan Rp10 Juta

Rabu, 06 Maret 2019 - 14:08 WIB
Pasar Blok A Terbakar,...
Pasar Blok A Terbakar, Pedagang Akan Dapat Dana Bantuan Rp10 Juta
A A A
JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Pasar Jaya bakal mengucurkan dana bantuan Rp10 juta untuk korban kebakaran di Pasar Blok A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dana bantuan itu untuk modal para pedagang yang menjadi korban kebakaran di pasar tersebut.

"Pemerintah akan berikan bantuan untuk biaya permodalan tiap pedagang dikasih Rp10 juta untuk modal awal memulai usaha lagi. Bantuan dari Pasar Jaya," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan saat meninjau lokasi kebakaran di Pasar Blok A, Jalan Panglima Polim, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (6/3/2019).

Anies menambahakn, dirinya telah berdialog dengan para pedagang yang menjadi korban kebakaran. Dalam pertemuan itu, kata dia, ada tiga poin yang digaris bawahi.

"Tadi saya sudah bicara dengan pedagang. Intinya ada tiga hal yang akan kami lakukan," katanya. (Baca Juga: DKI Akan Pindahkan Korban Kebakaran Blok A ke Pasar Pondok Indah
Di tempat yang sama,Dirut Pasar Jaya Nasrudin mengatakan, hampir semua dagangan ludes terbakar. Pihaknya pun belum tahu pasti apa penyebab kebakaran pada sekitar 04.30 WIB itu.

"Kondisinya hangus semua. Kita akan cari penampungan secepatnya. Kita akan fokus memperpecat penampungan supaya mereka bisa melanjutkan aktifitas berdagangnya," katanya.

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Rahman menuturkan, pihaknya menerima laporan sekitar pukul 04.35 WIB dan menurunkan 24 unit pemadam kebakaran. "Saat kebakaran diturunkan 24 unit mobil pemadam kebakaran," katanya.

Rahman menyebut, kondisi di lapangan juga masih penanganan petugas pemadam dengan dibantu pihak PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, Tagana, Kepolisian dan TNI. Juga belum diketahui jumlah kerugian akibat peristiwa kebakaran tersebut.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1388 seconds (0.1#10.140)